iklan

Web Hosting

Jumat, 11 Desember 2009

Tekhnik Promosi Apa Yang Terbaik, SEO atau PPC

Punya situs web atau blog, anda pasti ingin posisinya jadi yang terdepan dalam pencarian search engine. Kalau bisa, di semua kata kunci yang dibidik, situs web anda jadi yang pertama. Maka tak ada pilihan lain, kecuali menggiatkan promosinya.
Nah bicara soal teknik promosi, ada dua pilihan utama yang sering dipakai untuk mendongkrak posisi sebuah situs web: SEO dan PPC. Di antara keduanya, mana pilihan terbaik anda? SEO kah atau PPC?
Sebelum anda menentukan pilihan, mari kita urai satu per satu terlebih dulu…
Search engine optimization (SEO) berhubungan dengan upaya merebut perhatian search engine. Agar search engine menempatkan situs web anda di halaman depan pencarian. Dalam istilah yang lebih gaul aktivitas SEO disebut upaya merebut cinta Google. Agar ketika Google (dan search engine lainnya) telah terpikat oleh situs web anda, maka dengan senang hati situs web anda akan ditempatkan pada posisi terhormat dalam hasil pencarian.
Tentang SEO ini Mas Satriyo punya pengalaman tersendiri. Juga cerita dari Mas Zamahsari.
Sedang Pay Per Click (PPC) maksudnya anda beriklan yang hitungan pembayarannya dari setiap kali iklan anda diklik. Seperti di Adwords atau untuk PPC lokal seperti di Adsensecamp yang diikuti Mas Arief. Dengan beriklan di Adwords misalnya, iklan anda akan ditampilkan dalam halaman depan hasil pencarian Google. Harapannya aliran traffic ke situs web anda membludak dan meningkatkan penjualan produk anda.
Bila anda pilih cara cepat, memakai PPC adalah jawabannya. Langsung iklan anda bisa tampil di halaman depan pencarian Google. Tapi tentu anda perlu keluar uang untuk beriklan. Sedang kalau menggunakan SEO, prosesnya tak seinstan PPC. Apalagi anda perlu belajar terlebih dulu soal SEO. Baru setelah menguasainya, anda bisa mengetes kemampuan SEO anda. Dan melihat bagaimana hasilnya.
Lalu kalau anda ingin menggunakan SEO, tapi tanpa perlu belajar bagaimana? Bisa juga. Anda tinggal menyewa ahli SEO untuk mengutak-atik situs web anda. Tapi sekali lagi, hasilnya tak secepat memakai PPC. Setelah SEO dilakukan, anda butuh waktu sampai search engine meng-update hasilnya.
Kalau saya ditanya apa yang paling efektif, saya akan jawab begini. Pertama, saya akan gunakan PPC. Saya akan test kata kunci yang saya pilih dan melihat hasilnya. Jika hasilnya bagus, saya akan teruskan dengan SEO. Setelah keduanya saya ketahui hasilnya, baru saya kombinasikan keduanya.

Tak Perlu Tunggu Ide Cemerlang, ACTION-kan Ide Yang Ada Sekarang

Coba anda tanyakan pada anak-anak anda yang tahun ini baru masuk Sekolah Dasar. Tanyakan, apa cita-citanya?Saya yakin jawaban yang keluar adalah dokter, pilot, menteri atau bahkan presiden. Mereka memang selalu mengidamkan hal-hal besar.
Tapi sekarang coba tanyakan pada diri anda apa rencana bisnis anda? Apakah sifat jawabannya sama dengan anak-anak anda?
Tentu saja tidak. Anak-anak menjawab sekenanya, sedang anda biasanya menjawab sesuai realitas.
Seorang pebisnis memang harus realistis. Banyak orang, saya harap anda bukan salah satunya, selalu mengidamkan ide-ide besar. Misalnya, dia ingin menaikkan penjualan 100 kali lipat dalam sehari.
Keinginan seperti itu kerap membuat anda terjebak pada sindrom ide besar tanpa ACTION. Anda mudah terbuai keinginan yang tinggi tanpa usaha mewujudkannya. Sindrom ini bahaya karena bisa membuat anda melamun, bahkan “terbang” melayang terlalu lama dan tak menjejakkan kaki di bumi. Dan itu bisa menjadi penyebab kegagalan bisnis internet anda.
Menaikkan penjualan, apalagi sampai 100 kali lipat memang keinginan semua pebisnis internet. Tapi jika anda menginginkannya dalam waktu sehari, itu namanya tak realistis. Jangankan menaikkan 100 kali lipat, dua kali lipat saja sudah cukup gemilang.
Bagaimana agar tidak terjebak pada ide-ide besar yang kosong seperti itu?
Sekarang, coba tulislah keinginan anda dalam seminggu mendatang. Dari daftar keinginan itu mungkin anda temukan beberapa keinginan yang tak realistis. Langsung coret saja! Sisakan hal yang menurut anda mungkin anda raih.
Selanjutnya, cermati keinginan yang tersisa. Mana yang bisa anda dapatkan dalam waktu paling dekat, hari ini atau besok. Prioritaskan kegiatan yang paling mungkin anda wujudkan. Rinci tujuan tersebut dengan rencana-rencana kecil. Misalnya, anda ingin memiliki blog sukses spektakuler, mulai saja dari membuat blog.
Nah, lakukan hal itu pada keinginan-keinginan anda yang lain. Buatlah rencana-rencana kecil yang detail untuk mendapatkannya.
Ide-ide sederhana yang anda temukan saat anda menyusun rencana sangat berharga. Jangan anggap remeh ide yang tiba-tiba melintas dalam benak anda. Jika ide itu cepat anda kerjakan, yakinlah suatu saat bisa berubah menjadi ide yang sangat besar untuk menghasilkan uang.
Ini contoh kecil yang sering dialami orang. Saat duduk di meja makan, atau sedang menikmati secangkir kopi, tiba-tiba muncul keinginan mengirim email penawaran pada seorang kenalan. Ketika ide itu melintas, banyak orang tak melanjutkannya dengan tindakan. “Itu kan bisa dilakukan nanti atau besok-besok saja,” mungkin begitu pikirnya.
Saat sebuah ide melintas, itu sebenarnya awal dari puluhan atau ratusan ide lain. Jika anda mengeksekusi ide pertama, ide-ide yang lain akan berdatangan. Meski awalnya anda hanya ingin mengirim email penawaran, banyak ide-ide besar di belakangnya.
Tapi karena ide yang datang pada anda tak segera dieksekusi, ide lainpun mati. Sangat sayang kan?
Baiklah, anda kemudian berjanji tak akan menyia-nyiakan ide. Tapi sebuah ide kadang datang saat anda sedang repot.
Jika itu yang anda alami, buatlah catatan- kecil. Catat apapun ide yang datang pada anda. Bisa di kertas, blocknote, atau handphone. Simpanlah catatan itu baik-baik seperti anda menyimpan uang. Karena ide sama berharganya dengan uang. Kemudian saat anda memiliki waktu luang, segera ACTION. Jadikan ide sederhana sebagai jalan mengubah nasib anda yang lebih baik selamanya

Sample Menjadi Blogger Sebetulnya sangat Gampang

Menjadi blogger sebetulnya sangat gampang. Tapi untuk menjadi blogger yang hebat memang kita butuh perjuangan sedikit keras. Selain terus memproduksi tulisan berkualitas, tak henti berpromosi, juga meningkatkan fitur dan tampilan blog kita.
Karena itu, kita tak boleh berhenti belajar. Untuk terus meningkatkan kualitas blog, kita dituntut memiliki sikap terbuka dan pantang berpuas diri. Tidak berhenti pada satu titik lantas merasa blog yang kita punya sudah sempurna. Blog harus terus berkembang dan berkembang.
Memang kadang ada banyak kesibukan yang membuat kita memaafkan diri telah menelantarkan blog kita. Tapi itu sebetulnya tak perlu terjadi asal ada perencanaan blog dan kita mematuhinya. Dan perencanaan itu bersumber dari apa tujuan kita membuat blog.
Bila tujuan kita menjadikannya sebagai blog personal atau blog yang dimaksudkan menjalin hubungan dengan banyak orang, bukan berarti lantas boleh membuat kita asal-asalan mengurusnya. Kita tetap harus merencanakan perkembangannya dari hari ke hari. Bila tak diurus dengan benar, pasti tak banyak yang mau menjalin hubungan dengan kita. So, tujuan memperbanyak teman jadi tak tercapai.
Apalagi kalau tujuan membuat blog untuk menghasilkan uang. Tanpa keseriusan dan komitmen untuk mengelola blog dengan benar pasti kran uang tak mengalir lancar. Mampet! Impian anda untuk bermandikan uang pun jadi tak kesampaian.
Karena itu, sangat saya sarankan untuk membuat perencanaan blog. Baik perencanaan harian, mingguan, bulanan, tahunan dilengkapi target yang ingin anda raih. Target tahunan merupakan impian yang ingin anda capai tahun ini. Mungkin 10 ribu teman baru atau penghasilan Rp 100 juta.
Mustahil? Sama sekali tidak! Banyak orang termasuk saya yang sudah membuktikannya. Dulu bagi saya impian mendapat uang milyaran nyaris tak pernah terbayangkan. Tapi kini itu sudah saya rasakan dan nikmati.
Memang duit sebanyak itu tak saya taruh semuanya di tempat tidur saya. Karena selain saya tak bisa tidur gara-gara tempat tidur dipenuhi tumpukan uang itu, bisa-bisa ranjangnya juga ambruk. Semua penghasilan itu sudah saya investasikan kembali. Agar makin banyak uang yang bisa saya peroleh sehingga makin banyak pula yang bisa saya perbuat untuk orang banyak.
Saat ini, impian saya adalah bagaimana membuat anda-anda semua bisa ikut merasakan kenikmatan yang kini saya jalani. Bagaimana anda bisa hidup tenang tanpa tekanan pekerjaan yang bertubi-tubi dan membuat tubuh lelah dan pikiran anda stres berat, namun penghasilan terus mengalir deras tanpa henti seperti. Seperti air terjun, uang yang anda terima terus mengucur deras mengguyur tubuh anda.
Kembali ke soal perencaaan, setelah membuat perencanaan tahunan, perlu anda jabarkan dalam langkah-langkah lebih konkret dalam perencanaan bulanan, mingguan, dan bahkan harian. Perencanaan-perencanaan itu yang nantinya akan menjadi jembatan-jembatan meraih target anda tahun ini.
Kalau tengah bingung mau anda apakan blog anda hari ini, ini yang bisa anda perbuat: Buat judul posting yang dicari oleh pembaca!
Headline atau judul yang anda pasang memiliki peran sangat penting. Karena dari headline, pembaca memutuskan membaca posting anda atau tidak. Kalau judul anda tak cukup menarik untuk menggugah pembaca mengklik, jangan harap posting anda dibaca.
Karena itu, saya sarankan sebelum posting, pikirkan baik-baik headlinenya. Ini yang perlu anda jadikan pertimbangan:
1. Buat judul semenarik mungkin. Yang menarik seperti apa? Bisa banyak pertimbangannya, yang pasti bisa menggugah pengunjung untuk membacanya. Coba lihat judul anda. Apakah paling tidak cukup menarik untuk anda sendiri? Kalau tidak anda bisa ganti headlinenya. Cari beberapa alternatif sebelum anda putuskan yang anda pakai.
2. Pakai kata yang banyak dicari orang. Apa kata yang banyak dicari orang? Karena setiap orang pasti menginginkan kehidupan yang lebih baik, kira-kira ini kata yang sering mereka cari: sukses, mudah, uang, enak, dan sejenisnya. Pakai kata yang populer dalam headline agar bisa lebih mudah ditemukan oleh pembaca. Hindari memakai kata yang rumit dan tak banyak dipakai.
Coba lihat headline anda. Kalau tak menarik segera ganti. Lihat pula headline dalam tulisan-tulisan sebelumnya. Tak ada salahnya mengganti kalau anda rasa memang tak cukup menarik di mata pembaca.
Bagaimana? Headline anda sudah lebih baik?

Saatnya Berbisnis Internet Dan Raih Kekayaan Tanpa Batas (bag 2)

“Life is a choice.” Begitu pun dalam berbisnis, anda dihadapkan pada pilihan-pilihan. Termasuk pilihan memakai sentuhan internet atau tidak. Jika memilih menggunakannya, pilhan anda sudah tepat.
Di zaman sekarang, mau tak mau bisnis harus memanfaatkan sentuhan internet. Sebab, penetrasi yang luas serta kecepatan merengkuh pasar hanya bisa disediakan internet. Hal ini seperti yang saya tulis dalam posting sebelumnya bagaimana bisnis internet menjadi primadona dibanding lainnya.
Bisnis saat ini, harus kita akui tak bisa lepas dari dunia internet. Maka, siapa yang menguasai pertempuran di dunia internet, maka ia akan memenangkan persaingan bisnis. Bagaimana caranya?
Pertama tentu anda perlu punya situs web atau blog yang memajang produk atau bisnis anda. Dengan begitu, seluruh dunia bisa tahu dengan bisnis anda. Situs web atau blog memungkinkan anda membangun jaringan bisnis di seantero jagad.
Untuk membuat situs web atau blog pun biayanya tak mahal. Paling hanya sekitar Rp 500 ribu untuk membeli domain () dan hosting untuk jangka waktu satu tahun. Dengan biaya itu, anda sudah bisa memajang produk-produk anda selama 24 jam penuh, tanpa perlu anda tunggui seperti kalau punya toko. Dan, bahkan kalau saya amati dari waktu ke waktu biaya hosting dan domain itu makin murah dibanding di zaman dulu.
Menggunakan internet adalah langkah besar dalam memulai bisnis anda. Anda boleh saja ragu, tapi anda akan tercengang melihat hasilnya. Anda akan terkejut berapa banyak klien dan calon konsumen yang mampir ke situs web/blog anda, baik untuk melihat-lihat atau sekedar bertukar pengalaman berbisnis.
Bukan hanya itu, calon pelanggan anda juga bisa mempelajari produk anda dengan lebih cermat. Mereka berkesempatan tahu tentang produk anda, harganya, dan keunggulan-keunggulan produk anda. Kalau tak punya situs web/blog, tak terbayangkan dan pasti melelahkan bukan kalau anda harus menjelaskan semua hal tadi kepada setiap orang yang menanyakan produk anda.
Setelah punya situs web atau blog, langkah kedua adalah dengan beriklan. Beriklan di internet terhitung sangat murah dibanding media bukan internet. Apalagi dengan jangkauan yang mampu mencapai seluruh dunia serta tingkat efektivitasnya, beriklan di internet sangat hemat biaya.
Dengan beriklan, anda bisa memperbesar aliran pengunjung yang datang ke situs web atau blog anda. Ini penting untuk meningkatkan tingkat penjualan produk anda. Masih bingung? Logika sederhananya begini. Semakin banyak pengunjung, maka peluang larisnya produk anda juga makin besar. Misalnya dari 100 pengunjung, hanya satu orang yang tertarik membeli. Dengan beriklan, anda akan bisa melipatgandakan jumlah pengunjung yang datang.
Asal anda terus konsisten dan berusaha meningkatkan performa bisnis anda di internet, maka bisnis anda akan makin makin berkibar. Sekedar contoh, tiga bulan lalu, hasil pencarian www.FormulaBisnis.com di Google mencapai 74.500 buah. Kini sudah meningkat lebih dari dua kalinya menjadi 198.000.
Coba bayangkan berapa banyak dana yang anda butuhkan kalau anda menggunakan media konvensional. Beriklan di televisi nasional dengan durasi sekitar 30 detik membutuhkan sekitar Rp 10 juta. Beriklan sekali satu halaman penuh di koran nasional bisa mencapai Rp 500 juta. Di internet, anda bisa melakukannya jauh lebih hemat dengan efek yang jauh lebih dahsyat.
Tak terbantahkan, internet kini menjadi pilihan paling tepat. Punya produk apapun, coba bayangkan andai anda memiliki pembeli dari seluruh dunia. Produk anda laris manis jauh melebihi kacang goreng. Satu-satunya media yang bisa melakukannya hanyalah internet.
Kalau anda sebagai pelanggan pun, rasanya anda juga akan lebih senang memakai internet untuk mencari produk yang dibutuhkan. Mana yang lebih mudah dilakukan, bertanya pada penjaga toko atau mencari sendiri produk yang dibutuhkan dan mengumpulkan semua informasinya? Saya kira jawabannya pasti melakukannya dengan internet!
Cara lainnya apa? Baca kiat memenangkan bisnis internet.
Yang jelas, tidak pernah ada kata terlambat untuk memulainya. Kata terlambat hanya berlaku bagi mereka yang menyerah dan takluk pada nasib…
Mari beraksi dan mulai berbisnis internet!

Saatnya Berbisnis Internet Dan Raih Kekayaan Tanpa Batas

Dunia bisnis saat ini dan masa mendatang tak akan pernah lepas dari genggaman internet. Internet akan menjadi kunci dan solusi bagi semua kebutuhan bisnis. Akses yang luas menjangkau seluruh dunia dan kecepatan yang cuma dalam hitungan detik menjadi kekuatan yang hanya bisa diberikan internet. Tak ada media lain yang mampu menandingi kehebatan internet.
Tak percaya? Mari kita simak hasil penelitian di Amerika Serikat beberapa tahun lalu yang menggambarkan sebagian kecil kehebatan internet. Penelitian itu mengatakan radio butuh waktu 40 tahun untuk menjaring 10 juta pendengar. Televisi butuh waktu 15 tahun untuk menjaring 10 juta pemirsa. Dan tahukah anda berapa waktu yang dibutuhkan Netscape untuk meraih 10 juta pengguna? Hanya butuh waktu 3 tahun. Bahkan Hotmail dan Napster kurang dari setahun sudah bisa mencapai jumlah yang sama.
Itu baru sebagian kecil kehebatan internet dalam hal kecepatan penetrasi pasar. Kehebatan lainnya tak terhitung sudah berapa banyak orang yang bisa kaya mendadak gara-gara internet. Sekadar sebut seperti Robert Allen, Ewen Chia, dan Terry Dean. Setiap tahun mereka bisa mendapat jutaan dollar dari bisnis internet.
Di Indonesia? Juga sudah banyak yang mengalami nasib serupa. Sebagian berani mengaku terus terang seperti pemilik blog ini, sebagian lagi ada yang malu-malu untuk mengatakannya.
Maka, tidak heran kalau kini internet memegang peranan luar biasa penting. Sebuah perusahaan bisa dianggap tak bonafid bila ketika dicari di search engine namanya tak muncul. Begitupun popularitas seseorang bisa diukur dari tingkat keterkenalannya di internet. Mau adu terkenal dengan teman anda? Coba masukkan nama anda dan teman anda di search engine, lalu bandingkan hasilnya.
Peran penting internet ini sudah diakui semua orang. Maka tak heran pula kalau Geocities bisa terjual dengan harga lebih dari $2 miliar walaupun pendapatan sebelumnya nyaris nol. Microsoft pun berani menawar Yahoo! dengan harga gila-gilaan. Dan Yahoo! pun berani dengan tegas menolaknya. Siapa yang sudi melakukan semua itu kalau memang internet bukan ladang bisnis yang menggiurkan?
Keputusan sepenuhnya ada pada diri anda. Kesuksesan seperti di atas bisa saja menimpa anda. Atau kalau anda mau tetap hidup seperti sekarang pun juga tak apa. Tapi bila anda memilih untuk memperbaiki hidup anda, bisnis internet adalah jalan terbaik yang layak anda coba. Resiko kecil dengan potensi penghasilan tanpa batas ditawarkan bisnis internet!
Kalau anda masih butuh alasan lainnya untuk memulai bisnis internet, bisa dibaca di sini. Bagaimana?

Plus-Minus Penghasilan Per Jam

Posting sebelumnya sudah mengurai tentang konsep penghasilan per jam . Dan kini kita bahas tentang plus-minus konsep ini.
Sisi positif yang bisa anda capai kalau menerapkan sistem ini adalah fokus anda untuk meningkatkan penghasilan akan lebih terarah. Sebab ada patokan penghasilan yang ingin anda capai. Misalnya penghasilan anda sekarang Rp 50 ribu/ jam dan bermaksud menaikkannya menjadi Rp 80 ribu/jam, anda akan berupaya mencari jalan mewujudkannya. Dengan begitu, anda lebih sadar terhadap pekerjaan yang tak lagi prospek pada diri anda. Anda menghindarkan diri dari membuang waktu yang hanya menghasilkan sedikit uang.
Kemudian bertahap anda bisa mulai mengurangi aktivitas Rp 50 ribu/jam dan menggiatkan aktivitas yang bernilai Rp 80 ribu/jam. Atau bisa juga anda minta bantuan orang lain untuk mengerjakannya. Misal, anda merekrut karyawan freelance yang mungkin dibayar Rp 30 ribu/ jam untuk melakukan pekerjaan anda itu. Dengan begitu, anda punya tiga keuntungan. Selain pekerjaan anda tak terbengkalai, anda tetap mendapatkan aliran uang dari pekerjaan tadi, serta ikut mengurangi jumlah pengangguran.
Tapi bila anda menerapkan konsep tersebut dengan peningkatan penghasilan yang tak terlalu besar. Misal dari Rp 50 ribu/jam menjadi Rp 80 ribu/jam, proses yang akan ditempuh untuk mencapai kondisi bebas finansial terlampau lama. Untuk bisa mencapai penghasilan Rp 10 juta/jam akan butuh waktu berpuluh tahun. Dan yang terburuk, dengan menetapkan penghasilan pada level relatif rendah, anda secara tidak sadar telah membuat batas penghasilan bagi diri anda.
Maksudnya? Kalau anda misal menetapkan Rp 80 ribu/jam, secara tidak langsung anda mengatakan bahwa penghasilan anda bukan Rp 100 ribu/jam, Rp 500 ribu/jam, atau Rp 1 juta/jam. Sehingga membuat pikiran kita tak dapat membayangkan untuk meraih hasil yang lebih besar seperti Rp 10 juta/jam. Dengan membatasi penghasilan kita pada angka rendah, maka peluang yang bisa kita bayangkan hanya segitu saja.
Memang dengan menerapkan patokan penghasilan tersebut, setidaknya menghindari resiko terburuk untuk tak mendapatkan apa-apa. Namun, dengan begitu juga membuat anda kehilangan peluang untuk menghasilkan penghasilan yang jauh lebih besar. Karena itu anda perlu menyikapi resiko dengan cerdas.
Selain itu, dengan memiliki target penghasilan yang rendah, bisa membuat kurang tertantang mewujudkannya. Sebaliknya, dengan memiliki target yang tinggi, bisa dibayangkan anda tak akan pernah melewatkan setiap detik waktu kerja anda.
Namun ironisnya, banyak orang yang enggan melakukannya. Mereka lebih suka menjadi karyawan yang digaji setiap bulan. Sebab menurut mereka resikonya lebih ringan dibanding menjadi pengusaha. Padahal kalau mau kita pikirkan lebih jauh, menjadi pengusaha sebetulnya beresiko lebih rendah dibanding menjadi karyawan. Bagi pengusaha sangat mudah mendapatkan Rp 10 juta sejam, tapi bagi karyawan itu butuh perjuangan jauh lebih keras dan lama serta masih dibayang-bayangi resiko pemecatan.
Dan bahkan mungkin banyak orang menganggap penghasilan sebegitu besar tidak realistis. Tapi kalau kita lihat orang-orang terkaya di dunia, penghasilan mereka sudah jauh melewati angka itu. Artinya, sebetulnya kesempatan itu nyata dan ada. Tapi mungkin karena keyakinan kita yang terbatas untuk meraihnya, maka pengalaman itu tak akan pernah dialami.
Sebab itu, selalu saya sarankan, buka pikiran anda. Yakinlah kalau kesempatan itu ada dan bisa menjadi nyata. Dan anda tak perlu mempedulikan orang lain yang meragukan keyakinan anda itu. Karena tak ada gunanya.
Kesempatan untuk mendapatkan penghasilan raksasa itu pun sebetulnya sangat banyak. Tapi anda tak mungkin bisa menikmatinya sebelum memiliki mindset yang tepat.
Maka mulai detik ini, sejak anda membaca posting ini, lepaskan keterbatasan yang membelenggu pikiran anda. Misal dengan memiliki bayangan mendapat penghasilan Rp 10 juta/jam. Dengan begitu paling tidak anda sudah lebih dekat dengan kenyataan yang anda inginkan.
Karena bagaimanapun sukses atau tidak ada di tangan anda sendiri. Anda sendiri yang mengusahakan dan menikmatinya nanti. Kalau tak percaya, coba tanyakan pada diri sendiri, siapa yang akan menghargai bahwa setiap waktu anda begitu berharga kalau bukan anda sendiri?

Perlunya Komitmen Blogging Untuk Membuat Nge –Blog Jadi Konsisten

Posting ini melengkapi isi posting Mas Agus Siswoyo di Asyiknya Ngeblog Setulus Hati.
Mas Agus prihatin dengan blogger-blogger baru yang meninggalkan blog yang mungkin baru seumur jagung. Blog baru terbengkalai karena jarang diurus. Mas Agus menduga mungkin penyebabnya karena sejak awal tujuan utama blogging untuk cari duit. Sehingga begitu tujuan itu tidak terwujud dalam waktu cepat, kemudian frustasi cepat melanda. Akhirnya bendera putih tanda berhenti blogging pun dikibarkan.
Semoga ini tidak terjadi pada anda.
Di sinilah pentingnya memiliki komitmen blogging untuk terus menjaga dan merawat blog yang dimilki agar dapat terus tumbuh dan berkembang menjadi blog sukses spektakuler.
Komitmen tersebut meliputi untuk tetap KONSISTEN menambah konten baru, menambah link, dan meningkatkan kualitas blog dalam segala aspeknya.
Cara pertama dan utama untuk melakukannya adalah membuat tujuan blogging yang jelas. Termasuk di dalamnya adalah kejelasan arah blog dan niche blog. “Mengapa orang-orang harus datang ke blog saya?” kurang lebih itu pertanyaan kuncinya.
Saat awal blogging, saya banyak mengupas bagaimana agar sukses berbisnis online, apa itu affiliate program, bagaimana cara berpikir pebisnis internet, dan semacamnya yang berhubungan dasar-dasar mulai bisnis internet.
Kemudian makin lama saya tampilkan juga posting-posting lain terkait dengan kategori-kategori yang sudah disiapkan sebelumnya yang tentunya masih terkait dengan bisnis internet dan marketing.
Komitmen blogging anda sangat menentukan untuk membuat ngeblog jadi konsisten. Konsistensi blogging penting karena dari sana anda mulai membangun hubungan dengan pembaca blog anda yang kemudian akan memekarkan kredibilitas anda.
Mulai berkomitmenlah untuk blogging secara konsisten, dan ACTION-kan komitmen anda.
Salam ACTION!

Nge-Blog Untuk Menambah Pundi – Pundi Uang

Barangkali anda sering berpikir, apakah content blog saya sudah cukup bagus? Apa yang kurang dari content blog saya ya?
Untuk mengetahuinya, anda bisa saja menilainya sendiri. Tapi biasanya karena khawatir dikira subjektif, anda kemudian meminta orang lain untuk mengomentarinya. Bisa teman anda, para pengunjung blog, atau para pakar blog. Tapi semua itu belum cukup. Selain dari diri anda dan orang lain, ukuran keberhasilan content sebuah blog diukur dari diri blog itu sendiri. Maksudnya?
Maksud saya anda bisa menilainya dari niat awal anda membuat blog. Biar lebih jelas, mari kita ingat kembali…
Kemarin saya memposting tentang 8 cara praktis membuat blog sukses spektakuler. Di bagian awal, saya katakan kalau setiap orang bisa saja memiliki tujuan yang berbeda dalam membuat blog. Bisa misal untuk tempat curhat, berbagi informasi, sebagai ajang latihan menulis, mungkin untuk menyimpan dokumen, dan 1.001 satu tujuan lainnya.
Tak ada yang salah dan tak ada yang benar. Karena semua tujuan anda pilih sendiri berdasarkan kepentingan anda. Tapi pastinya saat anda memutuskan membuat blog, anda memiliki tujuan. Sekalipun cuma iseng-iseng, ya itupun tujuan anda.
Nah, berdasarkan niat anda dalam membuat blog inilah, keberhasilan content anda dinilai. Kalau tujuan anda ngeblog adalah memperbanyak kawan, maka content anda dinilai berhasil, bila makin banyak kawan yang anda punya. Begitupun kalau tujuan anda ngeblog untuk menambah pundi-pundi uang, content dinilai berhasil jika uang anda bertambah banyak.
Tentunya, penilaian anda itu bisa dilakukan setelah melakukan promosi blog. Jadi, setelah membuat content, lakukan promosi, dan evaluasi hasilnya. Bila memang sesuai yang diinginkan, content anda berhasil. Bila belum, berarti anda perlu memperbaikinya dalam posting-posting berikutnya.
Maka, menetapkan tujuan ngeblog sangat penting artinya untuk memajukan blog anda. Karena itu sangat saya sarankan sebelum anda membuat blog jelaskan tujuan anda. Apa sebenarnya yang anda inginkan dari blog anda. Dengan memiliki tujuan yang jelas, pengembangannya menjadi lebih mudah. Dengan arah yang jelas, langkah-langkah yang spesifik untuk mencapai tujuan tersebut juga lebih mudah dilakukan. Dan dengan menetapkan tujuan yang pasti, anda bisa menulis content sesuai tujuan itu.
Anda setuju?

Langka – Langkah Kecil Yang Menghasilkan Keuntungan Luar Biasa (bag 2)

Dalam posting sebelumnya, saya tekankan betapa penting membuat perencanaan blog serta membuat judul yang menarik. Langkah-langkah sederhana itu tampaknya sepele saja dan mungkin sudah ditulis jutaan kali oleh para blogger. Tapi kenyataannya memang begitulah. Langkah-langkah kecil itu sangat menentukan kesuksesan blog kita.
Bisa dipastikan tak ada blog hebat yang tak mempraktekkan kedua hal tersebut. Silakan cari dan amati sendiri. Misal kita telusuri Tehnorati untuk melihat-lihat blog-blog yang masuk jajaran papan atas di jagad blogosfer. Kerap apa yang mereka lakukan dengan blog mereka tak terduga. Selalu muncul inovasi dan gebrakan baru yang tak pernah kita pikirkan. Gerakan blog-blog itu selalu jauh beberapa langkah di depan blog kita.
Judul-judul yang mereka buat pun selalu memancing keingintahuan pembaca untuk mengklik. Begitu melihat judulnya seketika timbul rasa penasaran untuk tahu apa isinya. Walau terkadang isinya biasa saja, tapi jari-jari kita tak kuasa untuk tidak mengkliknya. Karena itu pantaslah jika mereka meraih keadaan yang diidamkan para blogger: memiliki traffic yang melimpah dan keuntungan yang berlipat-lipat.
Dan saya yakin performance yang begitu luar biasa itu berawal dari perencanaan yang tepat. Kata orang bijak, dengan membuat perencanaan berarti tujuan kita sudah setengah tercapai. Tanpa perencanaan sama artinya kita merencanakan kegagalan.
Oke, melanjutkan posting sebelumnya, kita teruskan langkah-langkah sederhana untuk menghasilkan keuntungan luar biasa.
• Beri judul gambar dengan kata. Sebaiknya biasakan memberi judul gambar dengan kata, bukan angka. Serta sesuaikan dengan posting anda. Misal, untuk posting tips ngeblog, lebih baik gambar yang anda upload juga diberi nama “tips-ngeblog.jpg” daripada dengan “gambar1.jpg”. Ini akan membantu pencarian di search engine. Jangan lupa pula sertakan deskripsi gambar yang sesuai. Ini akan meningkatkan tingkat keterbacaan keyword anda.
• Gunakan element judul pada setiap link yang anda buat. Agar ketika pembaca mengarahkan cursornya ke link yang anda buat, bisa tahu gambaran isinya. Ini penting untuk meningkatkan keinginan pembaca untuk meng-kliknya.
• Pilih template yang bisa diakses cepat. Memakai template yang hebat kadang sangat menyenangkan. Karena bisa terlihat sangat wah. Tapi kalau kemudian justru membuat lelet dibuka, sebaiknya hindari. Sebab, hal pertama yang diinginkan pengunjung adalah secepat mungkin bisa melihat isi blog anda.
• Pilih web host yang cepat. Ranking blog anda sangat dipengaruhi oleh kemampuan blog anda. Jadi jika blog anda lama untuk bisa diakses, pasti rangking blog anda ikut jeblog. Salah satu penyebabnya mungkin karena penyedia web hosting yang tak bagus. Cari web hosting yang bagus. Panduan memilih web host bisa anda lihat di sini.
• Simpan foto di server anda. Foto atau gambar yang anda pasang sebaiknya diletakkan di server anda. Karena jika anda meletakkanya di tempat lain, misal di situs penyedia gambar gratis, maka traffic yang anda peroleh akan lari ke sana.
• Gunakan Google Sitemap. Google sitemap berisi tentang content blog anda. Baik URL-nya serta informasi frekuensi update halaman-halaman web. Adanya sitemap ini akan sangat membantu search engine Google dalam mengindeks situs kita.
Lakukan langkah-langkah kecil ini agar hasil luar biasa bisa segera anda rasakan. Penghasilan raksasa tak harus dilakukan dengan langkah-langkah raksasa pula, tapi dengan cara-cara sederhana pun bisa.
Ok. Saya tunggu komentar anda…

Langkah – Langkah Kecil Yang Menghasilkan Keuntungan Luar Biasa (Bag 1)

Dalam posting sebelumnya, saya tekankan betapa penting membuat perencanaan blog serta membuat judul yang menarik. Langkah-langkah sederhana itu tampaknya sepele saja dan mungkin sudah ditulis jutaan kali oleh para blogger. Tapi kenyataannya memang begitulah. Langkah-langkah kecil itu sangat menentukan kesuksesan blog kita.
Bisa dipastikan tak ada blog hebat yang tak mempraktekkan kedua hal tersebut. Silakan cari dan amati sendiri. Misal kita telusuri Tehnorati untuk melihat-lihat blog-blog yang masuk jajaran papan atas di jagad blogosfer. Kerap apa yang mereka lakukan dengan blog mereka tak terduga. Selalu muncul inovasi dan gebrakan baru yang tak pernah kita pikirkan. Gerakan blog-blog itu selalu jauh beberapa langkah di depan blog kita.
Judul-judul yang mereka buat pun selalu memancing keingintahuan pembaca untuk mengklik. Begitu melihat judulnya seketika timbul rasa penasaran untuk tahu apa isinya. Walau terkadang isinya biasa saja, tapi jari-jari kita tak kuasa untuk tidak mengkliknya. Karena itu pantaslah jika mereka meraih keadaan yang diidamkan para blogger: memiliki traffic yang melimpah dan keuntungan yang berlipat-lipat.
Dan saya yakin performance yang begitu luar biasa itu berawal dari perencanaan yang tepat. Kata orang bijak, dengan membuat perencanaan berarti tujuan kita sudah setengah tercapai. Tanpa perencanaan sama artinya kita merencanakan kegagalan.
Oke, melanjutkan posting sebelumnya, kita teruskan langkah-langkah sederhana untuk menghasilkan keuntungan luar biasa.
• Beri judul gambar dengan kata. Sebaiknya biasakan memberi judul gambar dengan kata, bukan angka. Serta sesuaikan dengan posting anda. Misal, untuk posting tips ngeblog, lebih baik gambar yang anda upload juga diberi nama “tips-ngeblog.jpg” daripada dengan “gambar1.jpg”. Ini akan membantu pencarian di search engine. Jangan lupa pula sertakan deskripsi gambar yang sesuai. Ini akan meningkatkan tingkat keterbacaan keyword anda.
• Gunakan element judul pada setiap link yang anda buat. Agar ketika pembaca mengarahkan cursornya ke link yang anda buat, bisa tahu gambaran isinya. Ini penting untuk meningkatkan keinginan pembaca untuk meng-kliknya.
• Pilih template yang bisa diakses cepat. Memakai template yang hebat kadang sangat menyenangkan. Karena bisa terlihat sangat wah. Tapi kalau kemudian justru membuat lelet dibuka, sebaiknya hindari. Sebab, hal pertama yang diinginkan pengunjung adalah secepat mungkin bisa melihat isi blog anda.
• Pilih web host yang cepat. Ranking blog anda sangat dipengaruhi oleh kemampuan blog anda. Jadi jika blog anda lama untuk bisa diakses, pasti rangking blog anda ikut jeblog. Salah satu penyebabnya mungkin karena penyedia web hosting yang tak bagus. Cari web hosting yang bagus. Panduan memilih web host bisa anda lihat di sini.
• Simpan foto di server anda. Foto atau gambar yang anda pasang sebaiknya diletakkan di server anda. Karena jika anda meletakkanya di tempat lain, misal di situs penyedia gambar gratis, maka traffic yang anda peroleh akan lari ke sana.
• Gunakan Google Sitemap. Google sitemap berisi tentang content blog anda. Baik URL-nya serta informasi frekuensi update halaman-halaman web. Adanya sitemap ini akan sangat membantu search engine Google dalam mengindeks situs kita.
Lakukan langkah-langkah kecil ini agar hasil luar biasa bisa segera anda rasakan. Penghasilan raksasa tak harus dilakukan dengan langkah-langkah raksasa pula, tapi dengan cara-cara sederhana pun bisa.
Ok. Saya tunggu komentar anda…

Kunci Untuk Menghasilkan Keuntungan Besar adalah Kemampuan Untuk Menciptakan Value

Kunci menghasilkan penghasilan besar adalah kemampuan menciptakan ‘value’. Ada ‘sesuatu’ yang mampu menarik orang agar mau membelanjakan uangnya untuk membeli barang yang anda pasarkan. Karena sebetulnya konsumen tak pernah peduli dengan produk anda. Yang mereka pedulikan hanyalah ‘value’, nilai, atau manfaatnya.
Memang ada jurus-jurus untuk melariskan dagangan. Seperti kalau dalam affiliate program, ada trik bagaimana menarik pengunjung, menjaring pembeli dalam dua hari, 7 langkah menarik pengunjung, atau cara menggaet pelanggan setia.
Namun, semua jurus itu menjadi tak ada artinya bila produk anda tak punya ‘value’. Ibaratnya seperti singa ompong yang ketika mengaum bukannya menakutkan tapi malah terlihat menggelikan. Produk yang anda tawarkan bukannya meninggalkan kesan positif, tapi malah membuat kabur pembeli.
So, perhatikan ‘value’ produk anda.
Mengenai ‘value’, anda bisa memberikannya secara langsung. Maksudnya langsung melekat pada produk yang ditawarkan. Misal, produk anda mempunyai 100 macam manfaat yang bisa langsung dirasakan pemakai. Namun bisa pula secara tak langsung. Misal dengan menyediakan layanan setelah pembelian seperti konsultasi gratis seumur hidup dan lainnya.
Tapi apapun yang anda lakukan, yang penting inti aktivitasnya adalah menciptakan ‘value’. Serta, jangan lupa, pesan ‘value’ produk anda itu harus tersampaikan kepada konsumen.
Tak sulit sebetulnya konsep mengenai ‘value’ ini. Siapapun bisa melakukannya. Termasuk ANDA! Tapi sayangnya tak banyak orang yang sadar pentingnya peran ‘value’ ini. Sehingga tak heran kalau penghasilan mereka menjadi macet bin mampet.
Biasanya, mereka yang kurang memperhatikan ‘value’ ini mengidap dua ‘penyakit’. Salah satunya penyakit terlalu banyak merenung untuk menghasilkan uang.
Mereka yang biasanya mengidap penyakit pertama ini biasanya keluh kesahnya terlontar seperti ini: “Saya bingung. Setiap hari saya sudah memikirkan bisnis saya, menuliskan tujuan bisnis saya, membayangkan apa yang saya inginkan, dan berupaya menarik penghasilan sebanyak-banyaknya. Tapi apa yang saya dapat? Yang bisa diraih hanya secuil. Dan bahkan tak mampu menutupi pengeluaran saya. Sampai saya harus berhutang ke tetangga dan saudara sampai makin lama utang saya kian menumpuk. Saya juga sudah menuliskan apa yang saya alami dalam buku catatan harian saya untuk memacu diri. Tak lupa pula saya berdoa serta terus menambah ilmu. Tapi tak ada perubahan. Sampai rasanya saya kehilangan harapan. Apa dosa saya?”
Memang betul merenung itu penting. Saya tak bermaksud menyebut refleksi diri sebagai aktivitas keliru. Tapi yang perlu disadari merenung saja tak cukup. Selama anda hanya melakukan refleksi diri tapi tanpa dibarengi tindakan nyata maka UANG TIDAK AKAN PERNAH MENGALIR KE KANTONG ANDA!
Menulis catatan harian dan merenung mungkin sangat penting bagi anda. Saya pun kadang-kadang melakukannya. Tapi yang perlu dipahami, kegiatan itu tak memberikan apapun untuk orang lain. Jangan pernah mengira saat anda bermeditasi atau merenungkan nasib bisnis anda tiba-tiba segepok uang atau selembar cek turun dari langit.
Jika anda ingin mendapat uang, yang anda butuhkan adalah menciptakan ‘value’ dan menyampaikannya kepada orang yang tepat.
No value, no money! Itu yang perlu anda ingat. Pikirkanlah!
Masih bingung? Ok. Baca kelanjutannya di posting berikutnya.

Jadilah Raja Situs Web

‘Saya akan sukses bisnis di internet !’
Saat ide ini terbersit, saya yakin anda sudah mantap dengan masa depan anda. Wah, saat itu anda pasti sudah bayangkan apa saja yang akan anda lakukan dengan situs web anda. Ide-ide itu sudah menari-nari di kepala anda.
Kita semua punya cara masing-masing, untuk mengembangkan usaha ini. Jenis-jenis produk yang kita buat juga berbeda. Tetapi, persaingan tetap tidak akan bisa dihindari.
Tenang saja, selama anda terus mempunyai ide-ide baru untuk bisnis web, anda akan terus SUKSES. Dan yang pasti penghasilan anda akan semakin berlipat.
Jadilah raja situs web! Coba anda bayangkan kalau jadi raja situs web. Bagaimana situs-situs web anda menjadi tujuan favorit pengakses internet. Berapa banyak orang yang kemudian mendapat pencerahan dari situs anda. Dan pasti nama anda juga akan terkenal, tidak kalah dengan para artis.
Jangan khawatir, saya punya cara untuk menuju kesana. Penasaran? Dengan senang hati saya bagi resepnya:
Jadilah peramal
Maksud saya bukan peramal nasib atau jodoh. Kalau itu sih namanya dukun. Bukan… bukan itu maksud saya. Anda tidak perlu jadi dukun, tapi anda cukup ramalkan respon pelanggan terhadap produk anda.
Jika produk anda tak banyak peminat, anda harus langsung bertindak. Lihatlah hasil penjualan anda. Anda juga perlu tahu komentar pengunjung tentang situs anda. Dari sini anda bisa tahu apakah situs anda diterima pasar?
Jika memang hasil situs ini kurang memuaskan, segera lakukan evaluasi. Sediakan hal-hal yang memang jadi kebutuhan pasar. Masih belum berhasil? Jalan terakhir, jual saja situs anda!
Bertahan karena anda unik
Anda punya rencana jangka panjang untuk situs anda kan? Di antara rencana itu, masukkan salah satu jurus anda untuk menghadapi pesaing. Gali terus ide-ide baru.
Begitu juga dengan cara-cara penjualannya. Carilah cara yang unik, berbeda dengan pesaing-pesaing anda. Juga jangan malas berpromosi. Lakukan segala cara agar pengunjung tak pernah lupa dengan situs anda. Tapi jika anda sudah kalah bersaing, tinggalkan situs anda! Dan, mulailah yang baru.
Fokuskan usaha anda
Ide-ide sukses akan tercapai jika anda benar-benar 100 % fokus pada usaha anda. Semakin anda percaya bahwa anda akan berhasil, anda harus semakin menekan ide-ide itu.
Ingin jadi blogger professional? Maka, fokuskan seluruh hari-hari anda untuk mengerjakan pekerjaan ini. Lebih baik segera lakukan yang anda rencanakan. Mulai sekarang juga!
Nah, sudahkah anda menciptakan ide-ide baru? Saya akan lebih senang jika anda juga punya cara-cara yang lebih baik lagi untuk maju. Dan, saya yakin ide-ide itu akan menghasilkan keuntungan yang luar biasa bagi anda. Oya, jangan lupa untuk terus menjaga dan menambah relasi-relasi online anda ya!
Dengan cara-cara itu situs-situs web anda akan banyak menghasilkan duit.
Ayo, jadi raja situs!

Inilah 10 Penyebab Terbesar Kegagalan Bisnis Internet Anda

Begitu juga dengan anda bukan? Begitupun dalam bisnis. Saya yakin anda semua ingin bisnis anda berjalan mulus bahkan sukses. Tapi, di dunia ini sering yang kita inginkan tidak bisa terwujud. Karena ada saja penghalang-penghalangnya.
Begitupun di bisnis internet. Saya sudah merangkum 10 penyebab terbesar kegagalan bisnis internet. Agar anda tidak terperosok pada lubang yang sama, hindari apa yang saya tulis ini dalam bisnis internet anda.
1. Lupa kalau pemasaran itu kunci sukses berbisnis
Sebaik apapun produk anda, kalau anda tidak bisa memasarkannya menjadi percuma. Secanggih apapun produk anda, kalau anda tidak berpromosi sulit untuk bisa laku. Memasarkan itu meliputi banyak hal. Tapi intinya satu, beriklan! Lagi-lagi saya bilang, tak kenal maka tak sayang. Nah, bagaimana caranya kita bisa membuat orang sayang pada produk kita kalau mereka tidak kenal kita? Lakukan promosi secara fokus dalam keseluruhan aktivitas bisnis internet anda. Untuk meningkatkan kreativitas berpromosi, silakan baca juga 10 rahasia menjual produk lebih cepat.
2. Meruntuhkan reputasi lewat spam
Kalau saya anjurkan berpromosi dalam keseluruhan aktivitas bisnis internet anda, bukan berarti segala cara menjadi halal. Salah satu hal yang paling merusak reputasi bisnis anda adalah spam. Jangan coba-coba melakukan spamming. Sama saja anda mengirimi surat kaleng pada pengunjung anda. Anda mesti tahu, tidak semua orang suka dikirimi brosur dan newsletter. Bahkan banyak yang merasa terganggu. Kalau memang pengunjung tidak meminta anda mengirimi news letter atau brosur, jangan sekalipun memaksa mengirim. Mereka akan memblack list anda selamanya. Percayalah…
3. Membuang waktu dengan melakukan hal yang tidak produktif
Waktu adalah aset, waktu adalah investasi. Dibandingkan dengan hal apapun di dunia ini, waktulah yang paling mahal. Karena ia tidak bisa diputar ulang ataupun diberhentikan. Sebagai pebisnis internet, anda harus tahu kapan anda melakukan pekerjaan A, B, dan C. Jangan anda membuang waktu untuk hal-hal yang tidak mengarah pada kesuksesan anda. Karena anda sendiri yang rugi nantinya. Buat prioritas mana yang mendesak, mana yang penting dan tidak penting. Misal, pertimbangkan aktivitas apa saja yang harus anda dahulukan? Memasang iklan atau join forum? Menjawab komentar atau mencari relasi online? Begitupun dalam menyaring arus informasi di internet.
Susunlah rencana kegiatan anda setiap hari. Jangan sedikitpun membuang waktu dengan aktivitas yang tidak bertujuan pada kemajuan bisnis. Tapi, juga jangan terlalu terobsesi pada kesuksesan. Penuhi saja jadwal anda dengan baik dan kesuksesan akan menghampiri anda.
4. Tidak mengatur komunikasi via email secara efektif
Email bisa membuat bisnis anda maju. Tapi juga sebaliknya, menghancurkan bisnis anda. Untuk mengambil manfaat dari email, kita harus tahu cara menggunakannya. Bagaimana caranya? Gunakan bahasa yang baik, halus, sopan, serta tepat sasaran.
Komunikasi itu sangat penting agar pelanggan tidak lupa dengan anda. Manfaatkanlah email anda sebaik mungkin.
5. Tidak membuat wadah komunikasi dengan konsumen
Berkomunikasi secara intensif dengan semua pelanggan anda penting untuk kemajuan bisnis internet anda. Bentuknya bisa berupa forum, milis, atau lainnya. Dengannya anda bisa terus berhubungan dengan para konsumen setia maupun calon konsumen. Kunci penting keberhasilan sarana tersebut terletak ketika anda bisa merayu pengunjung anda untuk masuk ke opt in list. Begitu mereka bergabung menjadi anggota dalam wadah komunikasi tersebut, anda bisa mengirimi mereka newsletter ataupun brosur produk terbaru.
6. Tidak meminta masukan dari pelanggan
Seringkali kita merasa tidak perlu mendengarkan pelanggan. Yang terpenting mereka mau membeli produk kita. Pemikiran ini keliru. Sebaik apapun produk yang anda punya, anda tetap membutuhkan pembeli. Dan, tidak ada salahnya mendengarkan apa kata pembeli. Justru apa yang mereka sarankan bisa membuat bisnis kita lebih baik lagi. Maka jangan sungkan untuk meminta masukan dari pelanggan anda.
7. Enggan mengeluarkan modal untuk berbisnis internet
Meski di internet tersedia banyak barang atau fasilitas gratis, berbisnis internet tetap membutuhkan modal. Sekurang-kurangnya modal yang dibutuhkan adalah komitmen untuk menjalankannya secara konsisten. Modal lainnya yang lebih nyata seperti akses internet, hosting, dan domain.
8. Terlalu banyak gambar, java, music, dll
Lagi-lagi saya katakan, jangan menggunakan grafis yang terlalu heboh untuk situs web anda. Sebisa mungkin buatlah situs web yang sederhana dan elegan. Niat anda berjualan. Bukan untuk pamer kecanggihan. Kecuali jika yang anda jual memang lagu atau desain grafis. Jika tidak, sebaiknya hindari memasangnya dalam situs web anda. Sebab, bisa membuat akses ke situs web anda lambat.
9. Ingin kaya dalam semalam dengan internet
Mendapat uang dari internet itu mudah. Tapi, tidak bisa anda meraihnya dalam semalam. Anda perlu kerja keras, disiplin, dan fokus. Banyak orang di internet menggemborkan mental cepat kaya. Tapi, jangan terjebak. Kita bisa cepat kaya kalau kita cepat bekerja, cepat bertindak, dan cepat berpikir. Tidak lamban dan malas-malasan. Tidak ada sukses yang bisa diraih dalam semalam. Meski kita sekarang hidup di jaman yang serba instan, tetap tidak ada kaya dengan cara instan.
10. Tidak tahu dimana letak kekuatan internet
Internet diciptakan untuk tujuan komunikasi. Dan kekuatan internet untuk berkomunikasi ini bisa menjangkau jutaan bahkan miliaran orang di dunia. Tidak hanya melingkupi satu negara tapi seluruh dunia. Untuk kemajuan bisnis anda, gunakan internet untuk mengumpulkan informasi tentang calon prospek anda, riset kompetisi, dan menjaring sebanyak mungkin relasi. Internet seperti tambang emas. Asal anda tahu dimana anda harus menggali, anda akan kaya!
Berkomunikasilah dengan baik kepada semua orang! Jangan lupa, bisnis internet itu ya bisnis yang melibatkan orang. Dan internet adalah salah satu cara untuk berinteraksi dengan orang-orang tersebut. Jangan malu-malu dan bersembunyi di balik situs web anda. Munculkan diri anda dan katakan pada dunia bahwa anda memiliki sesuatu yang harus mereka lihat!
Sepuluh kesalahan di atas biasa terjadi dengan pendahulu anda. Saya dulu juga pernah melakukan kesalahan di atas. Dan, saya harap anda tidak melakukan apa yang dulu saya lakukan. Karena anda harus bergerak cepat! Persaingan di bisnis internet semakin ketat. Jangan buang waktu dengan melakukan kesalahan klasik seperti 10 poin di atas. Saya berani jamin, dengan menghindari 10 kesalahan di atas, anda bisa 10 kali lebih cepat sukses dari saya.
Anda tidak percaya? Tidak ada pilihan lain, segera buktikan! Saya nantikan kesuksesan anda.
Salam ACTION!

Diskusi Soal 14 Kesalahan Fatal Berbisnis Internet

Saya yakin sebagian besar dari anda sudah membaca Very Important Report saya berjudul “14 Kesalahan Fatal Bisnis Internet“. (Jika belum, silakan download dari pop up yang muncul di homepage FormulaBisnis.com). Sebuah report menarik yang segera menyadarkan kita akan kesalahan-kesalahan fatal yang sering kali dilakukan saat menjalankan bisnis di internet.
Masih ingat apa saja 14 kesalahan fatal itu?
1. Terlalu banyak belajar.
2. Ketagihan menjajal berbagai ide.
3. Tidak menganggapnya sebagai sebuah bisnis.
4. Menunggu sampai tahu segalanya.
5. Tidak cukup percaya diri.
6. Tidak serius menjalaninya.
7. Mendalami tanpa berbuat apapun.
8. Tanpa tujuan, tanpa rencana.
9. Takut BERTANYA, tersesat selamanya.
10. Melakukan sendiri – TIDAK mencari mentor.
11. Fokus setengah-setengah.
12. Rumput tetangga selalu terlihat lebih hijau.
13. Suka berkhayal dan menunda-nunda.
14. Terlalu mudah menyerah.
Bagaimana komentar anda? Ada pengalaman menarik berkaitan dengan topik di atas? Mari kita diskusikan dan gali lebih dalam di sini. Berikan pengalaman dan masukan anda agar bermanfaat buat kita semua.
Salam Sukses,

Darimana Memulai Berbisnis Online (bag 2)

Posting sebelumnya telah menguraikan bagaimana dasar berbisnis online. Dan kini sebagai kelanjutannya kita bahas apa saja yang perlu dilakukan.
Anda siap memulai dan merancang masa depan anda?
1. Belajar Affiliate Program dan Cara Berpromosi
Seperti sering saya ungkap, affiliate program merupakan cara yang banyak dilakukan pebisnis online untuk meraup banyak uang dalam waktu singkat. Dan cara ini bisa diterapkan dalam lingkup yang sangat luas. Misalkan, kalau anda punya produk fashion, anda bisa mengembangkan cara berpromosinya dengan memakai affiliate program. Dengan memperbanyak para affiliate, anda hanya perlu memberikan komisi untuk misal setiap penjualan yang dihasilkan berkat rekomendasi mereka. Dengan begitu, volume penjualan anda bisa terus meningkat. Dalam affiliate program, jumlah uang yang anda hasilkan sangat bergantung dari besarnya tingkat penjualan. Karena itu, anda perlu juga belajar bagaimana cara berpromosi.
Bukti sukses besar affiliate program sudah ditunjukkan oleh www.FormulaBisnis.com yang diikuti oleh puluhan ribu member. Lewat produk SMUO (Sistem Mesin Uang Otomatis) dikupas secara tuntas bagaimana menjalankan sistem affiliate program dan melakukan promosi.
2. Membuat Produk dan Menjualnya
Anda perlu belajar bagaimana membuat produk sendiri. Kalau dalam produk SMUO, salah satunya saya terangkan bagaimana cara membuat produk informasi. Sebab, banyak keunggulan yang ditawarkan oleh produk informasi antara lain seperti kecilnya modal, proses pembuatan mudah, dan keuntungan berlimpah.
Tapi bukan hanya produk informasi saja yang bisa anda buat. Kalau misal anda punya keahlian dalam desain, anda bisa membuat template, kalender, atau yang bisa anda jual. Kalau suka memotret, anda juga bisa menjual foto-foto anda.
3. Membuat Situs Web atau Blog
Salah satu cara terbaik menghasilkan uang lewat internet adalah dengan membuat situs web atau blog. Dengan begitu, anda bisa memajang iklan atau menjual produk/jasa yang anda tawarkan. Anggaplah situs web atau blog anda sebagai toko anda di dunia maya.
Banyak jenis blog yang bisa menghasilkan uang untuk anda. Dan saran saya, apapun model situs web yang anda pilih, sebaiknya sesuaikan dengan minat dan kemampuan anda. Kalau masih bingung mau buat situs web atau blog seperti apa, silakan baca 10 ide situs web dan blog penghasil uang.
4. Mulai Berbisnis Online
Setelah mempunyai situs web atau blog, anda kini sudah siap berbisnis online. Saran saya sebaiknya produk atau jasa yang anda tawarkan bersifat spesifik tapi memiliki jangkauan pasar yang luas. Misal, anda bisa tawarkan jasa desain web, programming, atau copywriting juga bisa. Tak sulit sebetulnya untuk memulainya. Asal anda punya tekad dan kemauan yang kuat, saya yakin anda bisa melakukannya.
Anda pun tak harus punya keahlian yang sangat mumpuni untuk melakukannya. Sebab, sebagai pebisnis online, tak harus anda yang melakukan semuanya sendiri. Tugas anda sebagai perancang, penggerak, pengarah, dan pengontrol aktivitas bisnis online anda. Anda bisa cari orang-orang yang tepat untuk melakukan pekerjaan teknisnya.
5. Terjun ke Bisnis Retail
Dunia bisnis masa depan juga ditandai dnegan maraknya bisnis retail. Ini dibuktikan dengan suksesnya Ebay dan Craiglist. Anda bisa mengikuti jejak mereka dengan misal membeli suatu produk dan menjualnya.
Bagaimana? Tak bingung lagi kan apa saja yang bisa dilakukan untuk berbisnis online?

Darimana Memulai Berbisnis Online (bag 1)

Beberapa waktu lalu, saya memposting artikel Inilah 10 ide situs web dan blog penghasil uang. Responnya luar biasa! Banyak orang yang makin tertarik untuk menggeluti bisnis online.
Tak heran bila banyak orang yang tertarik. Sebab memang seperti saya sering sebut, bisnis masa depan ada di dunia online. Maka kalau tak bersiap dari sekarang, anda pasti kalah start dengan yang lain.
Dan yang pasti, paling tidak ada dua keuntungan besar yang bisa dirasakan bagi yang berbisnis online. Pertama, hasilnya yang luar biasa besar dengan resiko yang bisa dibilang sangat minim. Bisnis online mampu mengalirkan uang dalam jumlah besar serta dalam waktu singkat. Sudah tak terhitung pebisnis yang berhasil. Baik yang berani mengatakan secara terus terang di internet, maupun yang lebih memilih berdiam diri saja.
Keuntungan kedua adalah kebebasan pola kerjanya. Tak terikat pada jangka waktu yang kaku atau pada tempat tertentu. Bisnis online telah mengubah cara kerja kita. Bisnis ini melampaui pekerjaan yang pernah diidamkan banyak orang di masa lalu.
Kalau dulu mungkin banyak yang memilih untuk bekerja kantoran, dengan mendapat gaji tetap setiap bulan. Tapi kini tidak lagi. Pekerjaan seperti itu cenderung membosankan. Kalau mau digambarkan kira-kira pola kerjanya setiap harinya seperti ini: Berangkat kerja > Bekerja di kantor > pulang kerja. Begitu setiap harinya ritme yang dilakoni. Dengan pekerjaan yang menguras banyak energi dan juga menyita banyak waktu pastinya.
Sementara, kalau kita mau berpikir jujur, hasil yang kita dapat sebetulnya tak seberapa. Taruhlah misal setiap hari kita kerja selama delapan jam dengan lima hari kerja dalam seminggu. Berarti selama seminggu kita bekerja selama 40 jam. Kalau sebulan berarti kita bekerja selama 160 jam. Dan coba berapa yang anda dapat? Andaikan saja total pendapatan anda sebesar Rp 5 juta. Maka, sebetulnya, waktu perjam anda hanya dihargai Rp 31.250. Atau kalau dihitung per menit, anda hanya dibayar Rp 520,83. Semurah itukah penghargaan untuk diri anda?
Okelah, bagi sebagian orang, pendapatan itu mungkin sudah jauh mencukupi. Tapi dengan kebutuhan yang makin meningkat serta keadaan hidup yang makin mahal, anda tak mungkin mengandalkan kebutuhan anda dan keluarga hanya dari gaji.
Mungkin ujung-ujungnya kalau anda tak puas dengan gaji saat ini, anda bisa saja menuntut kenaikan gaji kepada perusahaan. Tapi itu pun tak bisa seketika dipenuhi. Perlu waktu dan pasti perusahaan akan berpikir berulang-ulang kali sebelum menyetujuinya. Dan saat dikabulkan kenaikan gaji kita pun, mungkin harga kebutuhan kita sudah meningkat berkali-kali lipat dari sebelumnya. Sehingga praktis kenaikan gaji itu menjadi tak ada artinya.
Dan bukan hanya soal uang, di sisi lain kalau anda sudah berkeluarga, saya rasa keluarga tetap nomor satu. Anda tak ingin keluarga anda terabaikan hanya gara-gara pekerjaan anda. Keluarga butuh perhatian penuh dari kita. Bukan hanya dari segi materi, tapi juga kasih sayang. Dan banyak orang tua yang saya rasa mengabaikan hal ini karena padatnya pekerjaannya.
Dan (maaf) kalau boleh saya tanya kenapa anda harus menunggu sebulan untuk mendapakan gaji Rp 5 juta, kalau bisa mendapatkannya dalam sejam? Dengan bisnis online, anda bisa meraup hasil jauh lebih besar dalam waktu singkat. Anda bisa gajian setiap jam. Tapi kalau bekerja kantoran, mau tak mau anda harus tunggu setidaknya setiap bulan. Lebih jauh tentang penghasilan per jam ini silakan baca bagaimana membuat penghasilan terus meningkat.
Enaknya lagi berbisnis online, anda tak harus bekerja secara full-time. Karena, internet-lah yang akan bekerja full time untuk anda. Anda cukup meluangkan sedikit waktu untuk mengelolanya. Selebihnya, anda bisa curahkan waktu untuk kegiatan lain serta keluarga tercinta anda.
Soal sumber penghasilannya, ada banyak sekali ragam penghasilan yang bisa anda pilih. Anda pahami sumber-sumber penghasilan itu. Dan tentukan mana sumber uang yang ingin pertama kali anda cicipi.
Lalu selanjutnya bagaimana? Nantikan di posting berikutnya ya mengenai langkah-langkah berikutnya. Selalu semangat dan jadikan bisnis online sebagai pengubah masa depan hidup kita!

Cara Untuk Memulai Bisnis Internet Anda

Memulai bisnis internet tak sesulit yang dibayangkan banyak orang. Asal tahu caranya, justru Anda akan menikmatinya dan tak pernah menyangka kalau begitu mudah mengawali bisnis internet. Apalagi setelah berjalan dan hasilnya bisnis internet anda mulai menghasilkan uang, hemm… pasti anda tak akan mau bekerja offline lagi.
So, bagaimana? Saran saya, mulailah dari A sebelum sampai ke Z. Ikutilah langkah-langkah mudah berikut ini secara berurutan untuk mulai membangun bisnis internet Anda.
1. Tentukan Tujuan Bisnis dan Anggaran Dana.
Apa tujuan anda berbisnis internet? “Ya jelas menghasilkan uang!” pasti anda jawab begitu. Maksud saya, apa tujuan bisnis internet anda untuk mendapatkan konsumen baru atau untuk menyediakan layanan dan sebagai sarana komunikasi dengan para konsumen yang sudah ada? Atau mungkin tujuannnya untuk mengedukasi pasar target market anda? Atau malah barangkali untuk membuat komunitas online? Nah dalam tahap awal ini tentukan juga dana yang akan anda investasikan. Memiliki tujuan dan anggaran investasi yang jelas akan membuat langkah anda lebih efektif.
2. Tentukan Target Market
Bisnis modern mengenal yang namanya segmentasi atau target pasar yang dituju. Nah, tentukan secara jelas siapa saja target market anda. Apakah semua orang pria dan wanita? Berapa umur mereka? Bagaiaman kondisi social-ekonomi mereka? Berapa penghasilan mereka? Apa kata kunci yang biasa mereka gunakan di search engine?
Apa perlu sedetil itu? Ya, lebih detil lebih baik! Semakin anda paham target market anda, makin mudah bagi anda untuk meluncurkan jurus-jurus marketing anda.
3. Kenali Iklim Persaingannya
Ketahui dan pahami bagaimana pasar bisnis internet yang anda bidik. Seberapa banyak pemain di sana? Bagaimana produk mereka? Pasar mana yang belum tergarap maksimal? Dari sana anda bisa menentukan dimana posisi terbaik anda untuk sukses di pasar tersebut. Cara untuk mengetahui para pesaing Anda, coba cek di Alexa.
4. Perhatikan Strategi Marketing Anda
Para pebisnis internet sukses biasanya yang memiliki strategi marketing yang andal. Maksudnya, mereka memiliki strategi pemasaran yang bisa membuat pesan produk atau layanan mereka bisa sampai kepada target market seperti yang anda diinginkan.
5. Mengatasi Masalah
Alasan utama kenapa orang membeli atau menggunakan layanan anda adalah untuk memecahkan persoalan yang tengah mereka hadapi. Ingat baik-baik hal ini! Dan tanyakan pada diri anda apakah produk anda mampu mengatasi masalah mereka? Bagaimana cara produk anda melakukannya? Dan apakah solusi yang anda tawarkan memiliki nilai lebih dibanding para pesaing anda?
6. Mem-branding Bisnis Internet Anda
Cara mudah pertama membranding bisnis anda adalah dari nama domain. Inilah yang pertama kali membedakan bisnis internet anda dengan yang lainnya. Dalam pemilihan domain, saran saya pilihlah yang berakhiran “.com”. Sebab, dunia internet identik dengan dunia dot com.
Dalam pemilihan nama domain, ada tiga kecenderungan yang saya lihat. Yang pertama, biasanya menggunakan nama pemilik bisnisnya, seperti yang juga saya lakukan untuk blog ini. Kedua, menggunakan nama bisnis. Seperti yang juga saya lakukan di www.FormulaBisnis.com. Dan ketiga, menggunakan keyword yang paling sering digunakan pengakses internet.
Proses branding bisnis internet anda bukan hanya dalam soal nama domain. Tapi terutama dalam keseluruhan proses bisnis internet anda. Mulai dari tampilan (template atau desain situs web, font, warna), konten (copywriting, artikel, podcast, video), serta pelayanan.
Nah, bagaimana? Tidak sulit kan? Dengan menerapkan keenam langkah ini, saya yakin tidak ada lagi kata sulit untuk mulai berbisnis internet dan menghasilkan uang yang melimpah.
Kalau yang bisnis internetnya sudah berjalan bagaimana? Tinggal lihat kembali kondisi bisnis internet anda dan sesuaikan dengan langkah-langkah di atas. Selamat mencoba. ..
Ayo ACTION!

Cara Kilat Agar Blog Cepat Terindeks Di Search engine

Anda baru saja membuat blog, namun blog anda tidak kunjung tampil di search engine? Jangan khawatir, tips-tips berikut ini akan membantu anda. Diperkirakan hasilnya blog baru anda akan muncul di search engine paling lama dalam dua hari.
Silakan simak baik-baik kelima tips berikut ini dan ACTION-kan saja.
• Posting Lebih dari Satu Konten. Siapkan konten awal blog anda lebih dari satu. Lalu buat setiap posting saling berhubungan dengan menautkan link. Sangat baik jika anda minimal memposting tiga konten sekaligus di awal peluncuran blog.
• Daftarkan ke Search Engine. Laporkan keberadaan blog anda ke search engine Untuk Google misalnya, anda bisa daftarkan di google add url. Masukkan URL blog anda di sana.
• Masukkan Posting ke Social Bookmark. Setiap posting yang telah anda terbitkan tadi, selanjutnya anda daftarkan di sejumlah social bookmark. Seperti misalnya di infogue.com dan lintasberita.com. Tentu sebelumnya anda perlu membuat akun di masing-masing social bookmark tersebut.
• Lakukan Ping. Tidak hanya di satu ping service, tapi lakukan ke sejumlah ping sekaligus. Bagi para member Rahasia Blogging, bisa melihat daftar ping service di update terbaru modul empat Rumusan Rahasia Blogging. Tambahkan ping service tersebut di blog wordpress anda.
• Komentar. Terakhir, lakukan banyak komentar di blog-blog lain, khususnya di blog yang cepat terindeks di search engine. Anda bisa cek blog target tempat komentar anda dengan mengecek posting terbarunya di search engine. Anda bisa ketikkan judul posting tersebut. Sebagai contoh anda bisa mengecek terindeks tidaknya posting ini di Google. Dengan berkomentar di blog yang cepat terindeks, harapannya efek kecepatan terindeks akan menular pada blog anda.
Silakan dicoba. Dan jangan lupa ikuti kontes SEO stop dreaming start action berhadiah Rp 25 juta. Sekedar mengingatkan, untuk mengikuti kontes tersebut diharap tidak menggunakan wordpress.com seperti saya cantumkan pada tanya jawab nomor 19 di sini.

Cara Agar Situs Web Dikenal Banyak Orang

Jika modal seorang pedagang adalah uang, maka modal anda sebagai pebisnis internet adalah situs web. Ya, situs web. Karena itu kesuksesan bisnis anda ditentukan dari bagaimana anda mengelola web. Jangan berharap dengan membuat situs web saja anda bisa langsung kaya, bila tak dikelola dengan benar.
Nah, disinilah diperlukan strategi yang jitu. Upayakan agar situs web anda dikenal banyak orang. Katakan, bahwa situs web anda ada. Nah, bagaimana caranya? Anda bisa meniru langkah saya ini.
1. Buat situs web anda menarik
Entah anda percaya entah tidak. Langkah pertama menghadapi persaingan bisnis internet marketing adalah memoles situs web anda. Langkah ini tampak sepele, tapi penting.
Buat situs web anda sebaik mungkin untuk menarik pelanggan. Dalam mengelolanya, anda harus memperhatikan tampilannya, desain, dan kontennya. Saya yakin dengan cara itu pengunjung akan lebih tertarik, bukan sekedar datang.
Jika anda merasa tampilan situs web anda kurang menarik, ubah desainnya. Tapi hati-hati, jangan sampai salah langkah. Jangan membuat situs web anda justru porak poranda. Perhatikan dengan cermat warna, background, gambar, dan ilustrasinya. Usahakan semua itu mendukung isi dan enak dilihat.
2. Akrabkan dengan search engine
Agar situs web anda semakin besar anda harus meningkatkan kualitas layanan dan produk anda. Manjakan para pengunjung dengan banyak manfaat. Beri mereka produk dan layanan yang baik. Saya yakin, pengunjung akan berbondong-bondong. Tapi, jika hal itu anda rasa belum cukup ada cara lain menggiring pengunjung.
Nah, cara lainnya adalah mengakrabkan situs web anda dengan search engine. Upayakan, tiap kali pengunjung menggunakan mesin pencari, situs web anda terdaftar. Caranya, pakai kata kunci yang sering dipakai pengunjung. Integrasikan kata kunci dalam judul situs web, meta description, dan posting.
3. Sebarkan link
Cara lain yang dapat anda tempuh adalah dengan menyebarkan link. Anda dapat memulainya dengan membangun jaringan dengan situs bisnis lain. Manfaatkanlah bookmark agar situs-situs web lain mengenal bisnis anda. Dengan begitu jejak situs anda akan tersebar dimana-mana. Cara lain yang bisa anda lakukan, anda melakukan comment saat berkunjung ke blog orang lain. Lakukan hal itu secara rutin.
Mudah kan? Dengan cara ini pengunjung situs web anda pasti bertambah. Semakin banyak pengunjung semakin besar pula peluang mereka membeli produk anda. Selamat mencoba…

Bisnis Internet, Solusi Sederhana Untuk Kebebasan Finansial

Tak perlu pusing, tak perlu bingung. Jika gaji bulanan anda selalu kurang. Banyak kebutuhan yang belum tercukupi, saya punya solusi.
Tapi, saya mau tanya dulu, apa yang anda punya sekarang? Pastikan itu sebuah produk. Baik berbentuk barang maupun jasa. Kira-kira berapa harga jual produk anda itu? Berapa tarif ketrampilan anda? Berapa besar orang harus membayar jasa anda? Pikirkan apakah tarifnya terlalu mahal atau terlalu murah. Lalu, tengoklah internet dan pajang produk dan jasa anda di sana. Lalu pasarkanlah!
Saya punya lima rahasia sukses berbisnis internet. Ikuti setiap langkahnya. Jangan ragu, jangan bimbang. Coba dulu… dan rasakan manfaatnya…
1. Buat situs web. Tanpa sebuah situs web, tidak ada orang yang mau percaya pada anda. Sama artinya anda tidak punya toko yang akan memamerkan produk-produk anda. Maka, mau tidak mau anda membutuhkan situs web. Anda bisa berbisnis, melakukan kerja sama dengan pebisnis lain, melayani pengunjung, dan tentu semua orang akan percaya bahwa anda benar-benar memiliki produk terpercaya. Situs web anda harus mencerminkan apa yang anda jual. Secara visual tampilkan profesionalisme dan kredibilitas anda.
2. Search Engine Optimization (SEO). Untuk menarik traffic lebih banyak, gunakan search engine. Caranya, optimalkan keyword dan keyphrases. Masukkan semua kata-kata penting tentang konten anda di keyword. Juga, gunakan title tags, meta tags, dan headers. Semuanya bisa menjaring konten yang anda buat.
3. Bangun jaringan situs web dengan memperbanyak link. Semakin banyak link anda tebar, semakin tinggi ranking situs web anda. Banyaknya link yang mengarah ke situs web anda, menentukan besarnya pengunjung yang datang ke situs web anda. Silakan berpromosi dan gunakan strategi one-way atau reprocical campaign. Artinya, mungkinkan semua orang yang datang ke situs web anda juga ikut berpromosi. Jadi mereka tidak hanya mampir, tapi, juga ikut mengenalkan situs web anda pada orang lain. Tulis artikel dan kumpulkan ke ezine. Kalau artikel anda berkualitas, anda juga akan mendapat link-link yang berkualitas.
4. Arahkan traffic ke situs web anda. Banyak pembeli, karena banyak pengunjung. Nah, kalau anda mau penjualan anda mencapai angka spektakuler, maka jaringlah sebanyak mungkin pengunjung ke situs web anda. Tariklah pengunjung yang benar-benar berkualitas. Artinya, pengunjung yang benar-benar jadi prospek anda dan tertarik untuk membeli. Ada banyak tools yang bisa anda gunakan untuk menjaring traffic. Tools ini terbukti bermanfaat untuk menambah traffic yang masuk. Misal, anda bisa gunakan forum marketing, blog marketing, atau artikel marketing.
5. Ciptakan dan teguhkan kredibilitas online anda. Tidak ada orang yang mau membeli produk anda, kecuali mereka percaya anda adalah yang terbaik. Tidak ada kepercayaan, tidak ada uang. Itu saja prinsipnya. Maka, bagaimana membuat orang lain percaya pada anda? Tampilkan keahlian anda melalui publikasi ezine, tulis artikel marketing yang bagus, buat blog yang membantu pengunjung mengatasi masalah mereka, dll. Dengan demikian anda membantu pengunjung potensial anda. Pemberian informasi berharga bisa mempengaruhi kualitas kerja dan kehidupan mereka.
Ok, sekarang apa tujuan anda? Jika gaji bulanan masih tidak cukup, tidak perlu cari kerja sampingan yang hasilnya tidak seberapa. Cobalah berbisnis internet. Lakukan kelima tips di atas. Saya yakin, anda tidak akan rugi. Anda tidak butuh modal besar untuk memulai bisnis ini. Silakan mencoba…saya tunggu keberhasilan anda.

Berikan Value Bukan Produk (bag 2)

Bayangkan anda tengah melihat rumah terbakar. Lantas anda mendekatinya. Tapi begitu sampai di dekatnya anda tak melakukan apa-apa. Yang anda lakukan hanya menonton dan merasa ikut bersedih atas kejadian tersebut.
Sementara api terus berkobar tanpa ampun melalap seisi rumah. Dan anda masih sibuk sendiri dengan pikiran anda yang bertanya-tanya apa penyebabnya. Saya jamin, pasti rumah itu akan ludes terbakar di depan mata anda.
Seperti itu pula yang terjadi kalau misalnya anda tengah mengalami kesulitan keuangan. Ketika situasi makin sulit, tapi anda malah sibuk dengan diri anda sendiri. Dan tidak melakukan aksi nyata untuk keluar dari kondisi tak nyaman itu. Saya jamin pasti kondisi anda tak berubah atau bahkan menjadi lebih buruk.
Dalam kasus kebakaran di atas, sebenarnya yang anda butuhkan hanyalah menyiramkan air ke titik-titik api. Dan bukan sibuk bertanya pada diri sendiri. Begitupun ketika anda sedang dilanda kondisi keuangan yang buruk, yang anda butuhkan adalah ACTION! Bukan malah banyak merenung yang tak tentu ujungnya itu.
Penyakit terlalu banyak merenung untuk menghasilkan uang, saya sebut di posting sebelumnya termasuk salah satu penghambat uang masuk ke kantong anda. Karena dengan begitu, anda sibuk dengan diri sendiri sehingga tertahan untuk melakukan tindakan nyata.
Saatnya BERUBAH. Hentikan aktivitas yang hanya tertuju pada diri anda sendiri. Saatnya menatap dunia nyata dan melangkah dengan tubuh tegap. Saatnya memanfaatkan energi anda untuk aksi-aksi nyata.
Patut disadari, tubuh kita adalah komponen penting untuk menghasilkan uang. Inilah kesadaran awal yang perlu kita tanamkan. Sehingga dengan begitu kita perlu menjaga kesehatan kita baik-baik dan mempergunakannya lewat aksi nyata agar uang bisa mengalir lancar pada diri kita.
Sebab uang merupakan hasil dari tindakan. Dan bukan hasil angan-angan. Kalau anda hanya sibuk merenung dan tidak melakukan apa-apa, pasti tak ada uang yang mau melekat ke kantong anda.
Sejak dulu, kekuatan aksi tak terbantahkan sudah terbukti menjadi pendorong terwujudnya kenyataan. Kalau anda masih menahan diri untuk tidak melakukan apa-apa, maka pasti perubahan hidup yang anda idamkan tidak akan pernah terjadi.
Aksi atau tindakan nyata bukan berarti segalanya harus anda lakukan sendiri. Tapi bisa pula dengan memanfaatkan alat bantu. Misal untuk bepergian ke suatu tempat, tentu anda tak harus jalan kaki. Tapi bisa mengendarai sepeda motor atau mobil yang bisa mempercepat anda sampai ke tempat tujuan.
Yang penting, anda harus memiliki kemauan. Tanpa kemauan, sekalipun anda punya berbagai alat bantu, tapi tak akan pernah ada tindakan.
Selain terlalu banyak merenung, ‘penyakit’ kedua yang bisa menghambat uang mengalir pada diri anda adalah terlalu fokus menghasilkan uang, tapi mengabaikan menciptakan ‘value’.
Maksudnya?
Banyak orang yang fokus bahkan sangat fokus menghasilkan uang. Tapi di saat bersamaan mereka mengabaikan perhatian pada orang-orang lain.
Mereka yang mengidap ‘penyakit’ ini biasanya keluh kesahnya seperti ini: “Saya telah berupaya keras menghasilkan uang, tapi hasilnya tidak sesuai harapan. Saya sudah memposting ratusan artikel di blog. Judul-judulnya saya pilih yang terbaik. Pemilihan keyword-nya pun betul-betul saya cermati. Saya telah mencoba Adsense, text link ads, affiliate progam, dan banyak cara lainnya seperti terdapat dalam 10 Sumber Penghasilan Blog yang mengalir deras ke kantong. Di awal memulainya, traffic saya memang berkembang. Tapi kemudian perlahan dan pasti mulai menurun. Saya sudah melakukan banyak hal, tapi uang yang saya cicipi belum sebanding. Apa salah saya?”
Kurang lebih sama dengan ‘penyakit’ pertama, inti persoalannya adalah selalu hanya berfokus pada diri sendiri. Tak ada ‘value’ yang diberikan pada orang lain. Patut dipahami, content bukan ‘value’. Iklan bukan ‘value’. Dan affiliate program juga bukan ‘value’.
Kalau anda masih selalu sibuk dengan berbagai aktivitas yang hanya tertuju pada diri sendiri dan mengabaikan perhatian pada pengunjung atau konsumen anda, saya yakin ada banyak orang yang bisa melakukannya lebih baik dari pada anda. Dengan begitu pasti anda sudah kalah bersaing. Karena itu tak cukup lagi hanya mengandalkan cara-cara tadi. Yang anda perlukan adalah menciptakan ‘value’ di setiap aktivitas anda dan mengalirkannya pada orang-orang lain. Jadikan penciptaan ‘value’ untuk orang banyak sebagai titik tolak aktivitas anda.
Kalaupun selama ini anda mungkin sudah sudah bisa mengalirkan uang dengan cara yang hanya terfokus pada diri sendiri tadi, tapi saya rasa itu tidak akan bertahan lama. Karena yang dicari pengunjung atau konsumen adalah ‘value’.
Dan kalau anda hanya berfokus pada menghasilkan uang, begitu uang tak lagi mengalir maka semangat anda bisa meredup. Sebaliknya, kalau tujuan anda pada menciptakan ‘value’, maka uang akan mengikuti dengan sendirinya.
Anda paham kan?
Memang banyak orang lebih suka mencari uang daripada membuat ‘value’. Padahal kalau mereka sadar, tujuan pertama tadi lebih gampang menghantarkan pada kegagalan. Sedang dengan menghadirkan ‘value’, pengunjung pasti berbondong-bondong mendatangi situs web anda. Dan ini berarti mendekatkan anda pada kesuksesan.

Berikan Value Bukan Produk

Kunci menghasilkan penghasilan besar adalah kemampuan menciptakan ‘value’. Ada ‘sesuatu’ yang mampu menarik orang agar mau membelanjakan uangnya untuk membeli barang yang anda pasarkan. Karena sebetulnya konsumen tak pernah peduli dengan produk anda. Yang mereka pedulikan hanyalah ‘value’, nilai, atau manfaatnya.
Memang ada jurus-jurus untuk melariskan dagangan. Seperti kalau dalam affiliate program, ada trik bagaimana menarik pengunjung, menjaring pembeli dalam dua hari, 7 langkah menarik pengunjung, atau cara menggaet pelanggan setia.
Namun, semua jurus itu menjadi tak ada artinya bila produk anda tak punya ‘value’. Ibaratnya seperti singa ompong yang ketika mengaum bukannya menakutkan tapi malah terlihat menggelikan. Produk yang anda tawarkan bukannya meninggalkan kesan positif, tapi malah membuat kabur pembeli.
So, perhatikan ‘value’ produk anda.
Mengenai ‘value’, anda bisa memberikannya secara langsung. Maksudnya langsung melekat pada produk yang ditawarkan. Misal, produk anda mempunyai 100 macam manfaat yang bisa langsung dirasakan pemakai. Namun bisa pula secara tak langsung. Misal dengan menyediakan layanan setelah pembelian seperti konsultasi gratis seumur hidup dan lainnya.
Tapi apapun yang anda lakukan, yang penting inti aktivitasnya adalah menciptakan ‘value’. Serta, jangan lupa, pesan ‘value’ produk anda itu harus tersampaikan kepada konsumen.
Tak sulit sebetulnya konsep mengenai ‘value’ ini. Siapapun bisa melakukannya. Termasuk ANDA! Tapi sayangnya tak banyak orang yang sadar pentingnya peran ‘value’ ini. Sehingga tak heran kalau penghasilan mereka menjadi macet bin mampet.
Biasanya, mereka yang kurang memperhatikan ‘value’ ini mengidap dua ‘penyakit’. Salah satunya penyakit terlalu banyak merenung untuk menghasilkan uang.
Mereka yang biasanya mengidap penyakit pertama ini biasanya keluh kesahnya terlontar seperti ini: “Saya bingung. Setiap hari saya sudah memikirkan bisnis saya, menuliskan tujuan bisnis saya, membayangkan apa yang saya inginkan, dan berupaya menarik penghasilan sebanyak-banyaknya. Tapi apa yang saya dapat? Yang bisa diraih hanya secuil. Dan bahkan tak mampu menutupi pengeluaran saya. Sampai saya harus berhutang ke tetangga dan saudara sampai makin lama utang saya kian menumpuk. Saya juga sudah menuliskan apa yang saya alami dalam buku catatan harian saya untuk memacu diri. Tak lupa pula saya berdoa serta terus menambah ilmu. Tapi tak ada perubahan. Sampai rasanya saya kehilangan harapan. Apa dosa saya?”
Memang betul merenung itu penting. Saya tak bermaksud menyebut refleksi diri sebagai aktivitas keliru. Tapi yang perlu disadari merenung saja tak cukup. Selama anda hanya melakukan refleksi diri tapi tanpa dibarengi tindakan nyata maka UANG TIDAK AKAN PERNAH MENGALIR KE KANTONG ANDA!
Menulis catatan harian dan merenung mungkin sangat penting bagi anda. Saya pun kadang-kadang melakukannya. Tapi yang perlu dipahami, kegiatan itu tak memberikan apapun untuk orang lain. Jangan pernah mengira saat anda bermeditasi atau merenungkan nasib bisnis anda tiba-tiba segepok uang atau selembar cek turun dari langit.
Jika anda ingin mendapat uang, yang anda butuhkan adalah menciptakan ‘value’ dan menyampaikannya kepada orang yang tepat.
No value, no money! Itu yang perlu anda ingat. Pikirkanlah!
Masih bingung? Ok. Baca kelanjutannya di posting berikutnya.

Berikan Konten Gratis, Pasti Anda Untung

Masih ingat ketika pertama kali anda tahu blog? Saat itu mungkin anda berpikir kenapa blogger mau menyediakan content secara gratis yang membuat anda bisa mengakses layanan itu kapanpun, tanpa harus membayar.
Padahal, di sekeliling kita, hal-hal gratisan sepertinya makin sulit saja ditemukan. Media massa cetak seperti koran dan majalah sebagian besar berbayar. Kalaupun ada yang gratis, biasanya kita harus siap melihat iklan yang porsinya hampir memenuhi semua halaman.
Begitupun untuk “urusan” mendasar-mendesak kita. Seperti buang hajat misalnya, hampir di semua terminal yang menyediakan toilet, ada penjaga dan kotak uang yang bertuliskan nominal tertentu. Lalu kenapa di dunia internet malah banyak gratisnya ya?
Kalau anda memang berminat menekuni bisnis internet, hal ini salah satu konsep penting yang harus anda ketahui. Kenapa anda memberikan content secara gratis, dan anda tetap bisa mendapatkan penghasilan yang melimpah.
Salah satu penyebab kenapa internet menjadi bisnis masa depan, selain karena biaya rendah, jangkauan luas dan bisa diakses kapanpun, adalah kemampuan internet menyediakan banyak hal secara gratis. Manusia mana yang tak tertarik dengan barang gratis?
Ada artikel, lagu, dan banyak hal lainnya yang bisa didapatkan secara gratis di internet. Karena kemampuannya itu, maka internet mempunyai daya tarik luar biasa di mata semua orang. Mereka menjadikan internet menjadi salah satu pilihan utama dalam mendapatkan hal yang diinginkannya secara GRATIS.
Kalau gratis, lalu mendapat hasilnya dari mana? Bukankah bisnis selalu berpatok pada seberapa besar biaya yang dikeluarkan dan berapa hasil yang didapat? Tenang. Saya akan menjelaskannya lebih banyak pada anda.
Di internet, banyak fasilitas yang bisa anda pakai gratis. Anda bisa mendapat domain gratis, hosting gratis, dan berbagai hal gratis lainnya. Dengan semuanya itu anda bisa memberikan content gratis. Anda bisa membuat content sebanyak yang anda inginkan. Sebab, content merupakan aset terpenting. Karena yang pengunjung cari adalah content.
Bagi pebisnis, mungkin mendapat untung adalah yang terpenting. Mereka selalu menginginkan uang dari setiap pengunjung. Ini wajar dan sangat manusiawi. Tapi ingat, pengunjung selalu lebih tertarik terhadap sesuatu yang berbau gratis.
Seperti saya sebutkan di atas, sekarang jarang sesuatu yang bisa didapatkan secara cuma-cuma. Jangankan gratis, menemukan barang murah saja tidak mudah. Kalau begitu, kenapa anda harus memberi sesuatu secara gratis pada pengunjung? Mari kita temukan jawabannya.
Sebelumnya, anda pasti pernah berbelanja di supermarket atau mall. Sebelum memilih tempat itu anda pasti punya pertimbangan. Kenapa anda tidak belanja di toko atau pasar saja? Begitupun saat anda berbelanja anda kembali harus memilih. Anda lebih memilih sebuah produk dibanding produk lainnya. Bisa banyak pertimbangannya. Mungkin karena harga, merk, kualitas, dan berbagai pertimbangan lainnya. Tapi tidak jarang pula kita sudi mengeluarkan uang lebih banyak terhadap suatu produk. Kenapa? Karena kita mempercayai produk itu.
Ya, kepercayaan itu yang membuat kita mau mengeluarkan lebih banyak uang. Lalu, bagaimana cara pemilik merek itu membuat anda percaya? Pertanyaan yang sama berlaku bagi blogger yaitu bagaimana cara membangun kepercayaan pengunjung?
Ada dua cara. Pertama, anda harus meningkatkan kualitas isi blog Anda. Caranya, isi blog harus memikat. Buatlah pelanggan enggan memalingkan muka saat melihat content blog anda. Atau, buat mereka merasa mendapat dibutuhkan dari blog anda. Mengenai kiat menulis content bisa di baca di sini.
Cara kedua, produk anda harus punya value tinggi. Ini yang tidak bisa anda ciptakan dengan seketika. Untuk memilikinya anda harus membangun kepercayaan pengunjung. Kalau perlu, ciptakanlah slogan yang mensugesti. Seperti Stop DREAMING, START ACTION!
Agar blog anda menarik, gratiskanlah content. Dengan begitu blog anda akan ramai dan popularitas anda meningkat. Jika blog anda ramai, pengunjung yang membeli produk anda juga pasti bertambah.
Content gratisan juga berperan penting untuk membangun brand. Dengan brand yang kuat, produk yang anda jual pun punya nilai lebih. Pengunjung bisa jadi berpikir begini:”Kalau yang gratis saja seperti ini kualitasnya, bagaimana kalau yang berbayar. Pasti lebih bagus.”
Nah, itulah salah satu alasan mengapa anda perlu memberikan content gratis. Selain untuk berbagi ilmu, mengalirkan traffic, juga meningkatkan brand image dan produk anda. Setuju?

Bagaimana Meraup Untung Dengan Blog Yang Sederhana

Beberapa waktu lalu anda sudah membaca 8 cara praktis membuat blog sukses spektakuler. Dan saya harap anda sudah mulai mempraktekkannya dan merasakan manfaatnya.
Tapi kalau ada yang bertanya, bagi yang belum punya blog bagaimana?
Jawabannya gampang saja. Kenapa belum punya blog?
Betul, jawaban saya justru berupa pertanyaan. Sebab, kenapa juga belum punya blog. Toh memiliki blog sungguh sangat mudah, hemat biaya, dan bisa menghasilkan banyak uang. Bagi yang masih merasa keberatan mengeluarkan biaya hosting dan membeli domain pun bisa memakai penyedia blog gratis.
Dan kalau sudah punya blog, perkembangannya sepenuhnya ada dalam kendali tangan anda sendiri. Jadi, mertua atau tetangga tidak bisa ikut campur tangan. Anda ingin meningkatkan traffic? Bisa dengan memperbanyak promosi. Ingin memperbanyak posting? Ya tulislah lebih sering. Kalau ingin banyak menghasilkan uang? Kuncinya cuma satu: tingkatkan traffic.
Semakin banyak pengunjung yang datang ke blog anda, semakin mudah anda mendapatkan iklan dan semakin tinggi harga iklan anda. Kalau anda memakai model penghasilan langsung, anda cukup menyediakan content gratis dan para pengiklan yang akan membayar anda.
Cara lainnya? Anda bisa memaksimalkannya dengan menghasilkan penghasilan tak langsung. Blog yang anda miliki tetap menyediakan content gratis, tapi anda pun menyediakan produk atau jasa yang lebih bagus. Blog anda berfungsi mengalirkan traffic ke situs web penjualan/servis anda. Dengan cara ini penghasilan yang anda dapatkan akan jauh lebih banyak.
Karena dengan menyediakan produk/jasa sendiri, keuntungan anda lebih besar. Anda juga bebas menentukan berapa harga produk/jasa anda. Sedang, kalau anda menggunakan iklan, misal Adsense, anda masih harus berbagi hasil dengan Google. Dan harga iklannya ditentukan mereka.
Itulah kenapa dalam produk SMUO yang bisa didapatkan di www.FormulaBisnis.com, sangat dianjurkan untuk membuat produk sendiri. Memiliki produk sendiri sama artinya dengan mempercepat anda mendapat untung besar. Yang nantinya akan mengantarkan anda menuju kebebasan finansial.
Anda setuju?

Bagaimana Meraup Untung Besar Dengan Blog Yang Sederhana (bag 2)

Dalam posting sebelumnya saya katakan dengan membuat blog yang sederhana anda tetap bisa meraup untung besar. Kini sebagai kelanjutannya saya akan tunjukkan caranya.
Saya akan memulai dengan analogi seperti ini. Kebanyakan orang, mungkin termasuk anda, biasanya menilai seseorang dari penampilan. Meski penampilan tidak cukup untuk menggambarkan kepribadian sesorang secara keseluruhan, tapi penampilan punya pengaruh besar. Orang yang berpakaian rapi dan santun pasti akan dianggap orang baik.
Seperti itu pula di dunia online. Penampilan fisik anda memang tidak akan terlihat, tapi blog anda akan mewakili seperti apa diri anda. Saran saya, buat blog anda dengan rapi. Tidak terlihat compang-camping. Enak dilihat. Nyaman diikuti. Dan bermanfaat. Setiap orang pasti akan senang bergaul dengan orang yang rapi, rendah hati, serta suka menularkan ilmunya.
Tentunya semua itu tanpa meninggalkan gaya dan ciri khas yang anda miliki. Sesuaikan dengan karakter diri anda. Karena kesan personal blog akan sangat menentukan kesuksesan blog anda.
Lalu apa lagi? Agar blog anda bisa berkembang, anda perlu berlatih melakukan beberapa hal di bawah ini:
1. Membangun jaringan online dengan blogger lain. Percayalah banyak teman, banyak rejeki.
2. Pelajari keterampilan menulis content. 7 kiat menulis content akan membantu anda dalam menulis content.
3. Bangun citra dan buatlah brand blog yang kuat. Hanya brand yang kuatlah yang akan bertahan.
4. Pelajari SEO. Berteman dengan search engine bisa membantu meningkatkan traffic.
5. Ilmu marketing penting. Keahlian menjual akan sangat membantu anda. Apalagi kalau anda memiliki produk yang dipasarkan. Kalaupun tidak, anda bisa menerapkannya untuk memasarkan blog dan diri anda.
Cobalah cara-cara di atas, pasti blog Anda akan lebih berkembang. Jika keahlian anda terus meningkat, anda bisa terus mengembangkannya sesuai arah yang anda inginkan. Sebagai tambahan, baca juga langkah-langkah kecil yang menghasilkan keuntungan luar biasa.
Salam action!

Bagaimana Merauap Untung Besar Dari Bisnis Internet?

Bekerja kantoran bukan lagi satu-satunya cara mendapat penghasilan besar. Memang, sebelum banyak yang tahu bisnis internet, banyak orang lebih memilih bekerja di kantor. Mereka merasa nyaman dengan gaji tetap yang diberikan perusahaan tiap bulan. Plus berbagai tunjangan lain, serta asuransi, dan mungkin dana pensiun. Dengan penghasilan yang terukur seperti itu, mereka jadi tahu persis berapa penghasilannya, sehingga kemudian bisa mengatur besar pengeluarannya.
Namun bagi sebagian orang lainnya, bekerja kantoran sungguh membosankan dan menyebalkan. Masuk jam 7 pagi, pulang jam 4 sore. Terkungkung dalam birokrasi yang ribet, aktivitas yang dilakukan harus lewat prosedur dan atas persetujuan atasan. Harus berdasarkan peraturan X dan Y serta segudang aturan lainnya.
Padahal siapapun, saya yakin tidak akan terlalu senang jika terlalu diatur. Bukannya dapat menikmati pekerjaan, cara seperti itu justru membuat tertekan, kehilangan semangat dan daya kreativitas. Akibatnya kerja di kantor menjadi tak maksimal.
Dengan bisnis internet, hal tersebut tak perlu terjadi. Anda bebas memilih kapan dan di mana akan bekerja. Semuanya bisa anda atur sesuai yang anda inginkan. Jam kerja yang fleksibel dalam bisnis internet membuat anda bisa lebih menikmati waktu-waktu berharga anda. Bukan hanya untuk bekerja semata.
Saat anda mulai membangun bisnis internet sendiri, tentu berbeda dengan saat anda masih bekerja untuk orang lain. Karena itulah, untuk memulainya diperlukan keseriusan agar bisnis yang anda rintis bisa berhasil. Langkah pertama tentu anda harus memiliki bisnis online seperti yang anda inginkan. Kemudian bangun bisnis anda dengan penuh tekad, keberanian, kesabaran, kedisplinan, kerja keras, kemandirian, tanggung jawab, kesungguhan, dan kreativitas.
Lalu untuk membesarkan bisnis internet, anda tak harus pusing. Cukup luangkan waktu beberapa jam saja setiap harinya. Sirami dan pupuk bisnis internet anda. Asal anda terus merawat dan menjaga bisnis internet anda, pasti akan tumbuh sukses.
Kalaupun anda belum begitu yakin, anda bisa memulainya sambil terus melakoni pekerjaan anda sekarang. Kalau tiba saatnya nanti, anda bisa mengundurkan diri dari pekerjaan kantoran anda. Kalaupun tidak, biarkan perusahaan yang memberhentikan anda, toh anda memiliki sumber penghasilan yang lebih menjanjikan. Dengan begitu anda bisa lebih fokus mengembangkan bisnis ini sambil terus menikmati hasil yang anda peroleh.
Karena itu, mari sekarang saatnya berbisnis internet dan raih kekayaan tanpa batas.

Bagaimana Menjadi Affiliatte Marketer Yang Handal?

Sampai saat ini, affiliate program menjadi bisnis yang tak tertandingi di jagad internet. Banyaknya keuntungan yang melekat pada bisnis ini menjadi penarik utamanya. Seperti pola kerja fleksibel yang membuat anda bisa mengatur kegiatan afiliasinya dengan mudah. Tanpa harus khawatir bertabrakan dengan aktivitas utama anda.
Selain itu, resikonya boleh dibilang sangat kecil. Modal yang diperlukan tak terlampau besar untuk memulainya. Sementara, prospek keuntungannya bisa berkali-kali lipat. Karena itu, tak heran jika bisnis affiliate program dari hari ke hari semakin marak. Banyak pemain baru yang mencoba peruntungannya di bisnis ini.
Begitupun dengan para affiliate marketer. Dengan banyaknya affiliate program yang ditawarkan, otomatis jumlah affiliate marketer ikut membludak. Mereka semua berlomba untuk bisa ikut mencicipi manisnya mendapat uang dari affiliate program.
Dan seperti pernah saya singgung tentang cara affiliate mendapatkan uang, dalam memilih suatu affiliate program, para affiliate marketer perlu mencermati sistemnya. Sebagian besar affiliate program memang memakai sistem pay per sale. Artinya, affiliate marketer mendapatkan komisi untuk setiap penjualan yang dihasilkan. Sehingga affiliate perlu gencar berpromosi.
Namun, bukan itu saja yang diperlukan. Karena sebetulnya, ada hal-hal yang lebih mendasar yang perlu melekat pada diri affiliate marketer agar bisa mencapai sukses yang diinginkan. Apa saja itu?
1. Selalu belajar. Inilah sikap mendasar pertama yang harus tertanam dalam diri seorang affiliate marketer. Yaitu kesadaran untuk terus belajar meningkatkan kemampuan. Memang bagi yang pertama kali berniat mulai, mungkin terlihat sangat sulit. Kadang juga muncul keraguan mengenai kemampuannya. Tapi berbekal kemauan untuk terus belajar, segala kesulitan itu PASTI bisa kita pecahkan. Pesan saya, nikmati proses belajar yang tengah anda jalani! Sebab di situlah awal sukses anda dimulai.
2. Pantang menyerah. Seorang affiliate marketer harus bermental pantang menyerah. Segala rintangan dan mungkin pencapaian yang belum seperti diharapkan adalah tantangan yang harus ditundukkan. Berbekal semangat pantang menyerah ini, saya yakin seberat apapun tantangan yang anda hadapi, pasti anda bisa melewatinya dengan sukses.
3. Tetap optimis. Affiliate marketer perlu membiasakan sikap optimis dalam pikiran dan tindakan. Sikap optimis akan menumbuhkan semangat anda untuk terus berjuang sampai kesuksesan yang diinginkan bisa tercapai. Meski ada halangan, optimislah PASTI ada jalan untuk menyelesaikannya. Selalu tanamkan keyakinan bahwa ada sejuta jalan untuk sukses menjadi affiliate marketer. Tak ada orang sukses yang tak memiliki sikap optimis. Camkan dan praktekkan!
4. Disiplin. Pastikan setiap jadwal yang telah kita rencanakan bisa terlaksana sesuai target waktu. Dari kedisiplinan ini, hasilnya bisa anda rasakan sendiri. Kedisiplinan dan kesuksesan merupakan teman karib. Kalau anda sudah berteman dengan kedisiplinan, selanjutnya kesuksesan akan menjadi kawan anda pula.
5. Luangkan waktu dan usaha tiap hari. Affiliate marketer perlu meluangkan waktu dan berusaha setiap hari. Agar bisa terus mengembangkan bisnis affiliasinya. Tak masalah berapapun alokasi waktu yang anda jadwalkan. Mungkin hanya 15 menit, 30 menit, atau sejam sehari. Tapi pastikan setiap harinya anda tak berhenti mengembangkan bisnis affiliate program yang anda ikuti. Kawal terus bisnis anda dan pastikan sesuai jalur yang anda harapkan.
Kelima hal itu adalah dasar sukses bagi siapapun yang berniat menekuni karir sebagai affiliate marketer. Saya jamin, kalau anda melakukannya secara konsisten, komisi yang terus mengalir pada kantong anda hanya tinggal menunggu waktu saja. Tidak berat kan melakukan semua itu?

Bagaimana Membuat Blog Yang Mengalirkan Uang Tanpa Henti?

Bukan mustahil blog yang anda buat bisa menghasilkan uang tanpa henti. Asal anda tahu caranya, blog bisa menjadi mesin uang yang membuat anda makmur dan sejahtera. Sehingga anda tak perlu repot lagi cari uang tambahan untuk “menambal” kebutuhan sehari-hari serta merancang masa depan anda.
Bagaimana caranya?
Sstt…begini saya kasih tahu caranya…
Yang perlu anda lakukan pertama tentu membuat blog. Tapi bukan blog biasa, melainkan blog marketing. Jenis blog ini berbeda dengan blog personal. Kalau blog personal lebih menonjolkan tentang diri anda atau pengalaman-pengalaman anda, tetapi blog marketing bertujuan untuk memasarkan produk.
Lalu ?
Agar blog anda bisa menjadi alat marketing yang dahsyat, tentu blog tersebut harus bisa menarik pengunjung dan konsumen. Supaya pengunjung tertarik mampir, blog anda tentu harus cukup menarik dan layak dikunjungi. Agar bisa seperti itu, blog anda paling tidak:
• Dibikin enak dilihat. Supaya pengunjung pertama kali melihat langsung betah berlama-lama di blog anda. Karena itu, tampilan visual blog memegang peran penting untuk “mencuri” perhatian pengunjung. Cari warna backround yang atraktif. Serta lengkapi dengan foto atau gambar. Bila dirasa perlu, tak ada salahnya diberi suara. Yang perlu diperhatikan juga, tampilan visual yang ciamik itu tidak kemudian membuat akses blog anda menjadi “lola” alias loadingnya lama.
• Buat pengunjung tahu kalau blog anda ada. Caranya apa lagi kalau bukan dengan koar-koar atau promosi kepada seluruh penduduk dunia maya. Mempromosikan blog anda tidak sulit kok. Coba letakkan link blog anda di situs web, blog, dan ezine. Memberi komentar di blog atau situs web lain juga bisa. Sebaiknya lagi, tempat anda berpromosi itu memiliki isi (content) yang sama dengan milik anda. Jadi misalkan, blog anda menjual makanan ternak, cari situs web atau blog yang serupa.
Di samping tampilan yang memikat, isi (content) blog anda juga sama pentingnya. Karena itu, anda perlu tahu apa yang dibutuhkan pengunjung yang menjadi target market anda. Dan pastikan itu tersedia di blog anda. Tidak sekadar tersedia saja, tapi buat pengunjung puas dengan apa yang anda sajikan.
Kalau mengenai bentuknya, kira-kira content apa saja yang bisa anda sediakan?
• Tips. Blog marketing yang sukses selalu menyajikan hal yang bermanfaat buat pembacanya. Tips merupakan salah satu jenis yang banyak dipilih. Kenapa? Karena pengunjung butuh panduan agar bisa seperti anda. Mereka butuh tuntunan agar bisa mengikuti jejak sukses anda. Selain itu, tulisan berbentuk tips lebih mudah dipahami oleh pengunjung. Serta tahapan-tahapan yang jelas membuat mereka mudah mempraktekkannya.
• Masukkan unsur-unsur pribadi. Tulisan anda tidak ada salahnya jika menyinggung kehidupan pribadi anda. Mungkin hobi atau koleksi anda. Pengunjung juga tertarik dengan hal-hal seperti itu. Karena bagi pengunjung anda sudah mirip selebritis. Hehe… Bahkan bukan tidak mungkin pembaca akan ikut meniru apa yang anda perbuat. Apalagi kalau pengunjung juga memiliki hobi yang sama dengan anda, itu akan membuat mereka makin termotivasi untuk mengikuti jejak sukses anda. Percaya deh!
• Sampaikan cita-cita luhur anda. Sebisa mungkin sampaikan juga cita-cita luhur anda. Misal, ingin mengentaskan kemiskinan lewat blog atau membuat pendapatan perkapita penduduk Indonesia tidak kalah dengan orang Amerika. Artinya, anda tidak hanya berbuat untuk diri sendiri, tapi juga untuk orang banyak. Dengan menyampaikan ini bukannya anda tidak tulus dalam melakukan sesuatu. Tapi siapa tahu menggugah lebih banyak orang untuk berbuat baik seperti anda. Bukankah kalau lebih banyak yang berbuat seperti anda, cita-cita tadi lekas tercapai?
Coba dan praktekkan tips-tips di atas. Penting diingat, paduan antara tampilan dan isi yang memikat akan membuat pengunjung betah bertamu di blog anda. Serta kemudian membuat pundi-pundi uang mengalir deras ke kantong anda.
Tapi kalau sudah kaya, jangan lupa beramal ya…

Bagaimana Membangun Kredibilitas Bisnis Di Internet?

Saya membaca posting Membangun Kredibilitas Bisnis di blog Mbak Does. Dalam postingnya tersebut, Mbak Does mengemukakan pentingnya sebuah kredibilitas serta beberapa kunci untuk membangunnya. Pentingnya kredibilitas ini diamini Mas Syafree yang berkomentar “Yep… Benar sekali. Kredibilitas kuncinya. Siapa yang mau beli sampo anti ketombe dari orang yang ketombean?”. :-)
Melengkapi tulisan tersebut, kalau di internet, bagaimana membangun kredibilitas bisnis?
Ada sejumlah cara yang bisa anda gunakan untuk membangun kredibilitas bisnis di internet:
1. Miliki Blog Berdomain Nama Anda. Kalau anda berniat berbisnis di internet, tentu situs web wajib anda punya. Namun hanya punya situs web saja sekarang tak lagi cukup. Anda juga perlu mempunyai blog berdomain nama anda. Sebab sekarang dan seterusnya, ketika seseorang ingin tahu mengenai seseorang, mereka tinggal mengetikkan nama yang dicarinya di search engine. Dan ketika nama yang dicarinya tak tercantum, maka orang tersebut dianggap “tak eksis”. Blog berdomain nama anda sangat baik untuk personal branding. Karena itu saya sarankan agar anda membeli domain nama anda.
2. Lakukan Blogging Berkelanjutan. Tentu setelah blog anda buat, yang jauh lebih penting lagi adalah konsisten melakukan blogging. Karena sebenarnya membuat blog itu mudah. Yang jauh lebih sulit adalah melakukan blogging berkelanjutan. Sebab tak jarang, setelah blog dibuat, beberapa bulan kemudian ditelantarkan pemiliknya. Bila seperti itu yang terjadi, jangan pernah berharap blog anda bisa mencapai blog sukses spektakuler.
3. Fokus dalam Blogging. Anda ingin orang mengenal anda sebagai apa? Itu pertanyaan kuncinya. Dan itulah salah satu alasan mengapa SANGAT penting untuk fokus di niche blog anda. Sekalipun mungkin anda punya banyak minat, keahlian, atau kelebihan, sebaiknya fokus di satu atau beberapa saja. Kalau semuanya anda pilih, pengunjung akan bingung.
4. Merespon Komentar di Blog Orang Lain. Ini masih soal blogging. Bukan hanya di blog sendiri, merespon komentar di blog orang lain bisa meningkatkan kredibilitas anda. Anda bisa rasakan bedanya kan antara orang yang bertanya dan merespon pertanyaan?
5. Cantumkan Informasi Kontak Anda. Sebelumnya ini sudah sering saya katakan. Cuma untuk mengingatkan saja dan yang belum membaca, informasi kontak seperti alamat, nomer telepon, dan alamat email penting untuk anda cantumkan. Terutama di situs web anda. Bukan hanya agar anda mudah dihubungi, namun sekaligus untuk menegaskan kalau anda benar-benar ada.
Tentu tips membangun kredibilitas di internet di atas tak langsung terlihat hasilnya dalam sehari dua hari. Efeknya baru bisa anda rasakan dalam jangka panjang. Karena itu butuh ketekunan dan kesetiaan menjalaninya. Tapi kalau tak dirintis sekarang, kapan lagi mulai ACTION?
Bagaimana menurut anda? Punya pendapat lain atau mau menambahkan?

Bagaimana Cara Anda Menghasilkan Uang Lewat Internet

Saya yakin, anda semua sudah atau sedang menikmati enaknya mendapat uang dari internet. Dan saya yakin pula banyak cara yang anda tempuh untuk meraihnya. Karena itu, dalam posting kali ini saya ingin bertanya bagaimana cara anda mendapat uang dari internet dan berapa besar uang yang sudah anda dapatkan?
Tak peduli berapapun uang yang sudah anda hasilkan. Mungkin baru pada kisaran ratusan ribu atau bahkan jutaan rupiah. Tak masalah, sampaikan saja pengalaman anda.
Dengan begitu, kita semua bisa saling belajar dan berbagi untuk meningkatkan penghasilan. Saya yakin, anda semua orang-orang hebat yang memiliki cara-cara hebat pula untuk mendapatkan uang dari internet. Sampaikan trik-trik anda untuk memaksimalkan pendapatan.
Bagi yang belum pun, tetap boleh mengeluarkan uneg-unegnya. Apa yang tengah anda lakukan untuk mendapatkan uang dari internet? Biar kita semua bisa saling sharing untuk membantu kesulitan anda.
So, mari berdiskusi. Agar kita bersama bisa saling bantu untuk meningkatkan penghasilan yang kita punya. Sekali lagi, cara apa yang anda pakai untuk mendapatkan uang dari internet dan berapa besar uang yang anda dapat?

Bagaimana Blog Yang Sukses?

Barangkali anda sering berpikir, apakah content blog saya sudah cukup bagus? Apa yang kurang dari content blog saya ya?
Untuk mengetahuinya, anda bisa saja menilainya sendiri. Tapi biasanya karena khawatir dikira subjektif, anda kemudian meminta orang lain untuk mengomentarinya. Bisa teman anda, para pengunjung blog, atau para pakar blog. Tapi semua itu belum cukup. Selain dari diri anda dan orang lain, ukuran keberhasilan content sebuah blog diukur dari diri blog itu sendiri. Maksudnya?
Maksud saya anda bisa menilainya dari niat awal anda membuat blog. Biar lebih jelas, mari kita ingat kembali…
Kemarin saya memposting tentang 8 cara praktis membuat blog sukses spektakuler. Di bagian awal, saya katakan kalau setiap orang bisa saja memiliki tujuan yang berbeda dalam membuat blog. Bisa misal untuk tempat curhat, berbagi informasi, sebagai ajang latihan menulis, mungkin untuk menyimpan dokumen, dan 1.001 satu tujuan lainnya.
Tak ada yang salah dan tak ada yang benar. Karena semua tujuan anda pilih sendiri berdasarkan kepentingan anda. Tapi pastinya saat anda memutuskan membuat blog, anda memiliki tujuan. Sekalipun cuma iseng-iseng, ya itupun tujuan anda.
Nah, berdasarkan niat anda dalam membuat blog inilah, keberhasilan content anda dinilai. Kalau tujuan anda ngeblog adalah memperbanyak kawan, maka content anda dinilai berhasil, bila makin banyak kawan yang anda punya. Begitupun kalau tujuan anda ngeblog untuk menambah pundi-pundi uang, content dinilai berhasil jika uang anda bertambah banyak.
Tentunya, penilaian anda itu bisa dilakukan setelah melakukan promosi blog. Jadi, setelah membuat content, lakukan promosi, dan evaluasi hasilnya. Bila memang sesuai yang diinginkan, content anda berhasil. Bila belum, berarti anda perlu memperbaikinya dalam posting-posting berikutnya.
Maka, menetapkan tujuan ngeblog sangat penting artinya untuk memajukan blog anda. Karena itu sangat saya sarankan sebelum anda membuat blog jelaskan tujuan anda. Apa sebenarnya yang anda inginkan dari blog anda. Dengan memiliki tujuan yang jelas, pengembangannya menjadi lebih mudah. Dengan arah yang jelas, langkah-langkah yang spesifik untuk mencapai tujuan tersebut juga lebih mudah dilakukan. Dan dengan menetapkan tujuan yang pasti, anda bisa menulis content sesuai tujuan itu.
Anda setuju?